Review Pelanggan untuk Coco Ichibanya
CURRY HOUSE CoCo ICHIBANYA
oleh Marisa Aryani, 14 Mei 2015 (9 tahun yang lalu)
Setelah bercengkrama beberapa saat dengan waitress, saya pun berhasil menentukan pilihan Kari yang diinginkan. Adalah Chicken Cutlet Omelette Curry yang disebut-sebut masuk ke dalam jajaran menu yang direkomendasikan di CoCo. Bayangkan saja, telur omelet yang membungkus nasi pulen khas Jepang siap berpadu dengan potongan daging katsu yang crunchy. Ditambah lagi tentunya dengan disiram kuah Kari yang berwarna cokelat pekat. Aroma rempah-rempah yang tercium menandakan kealamian kuah Kari yang orisinil.
Tak jauh berbeda dengan menu pertama, makanan yang satu ini juga sangat menggoda. Namanya Minced Beef Cutlet & Cheese Curry. Campuran rasa asam, manis, dan pedas yang berasal dari rempah-rempah bersatu menyempurnakan kuah kari yang lekat dengan identitas CoCo. Ini dia favorit saya, torehan keju mozzarella yang melimpah dan ternyata membuat rasa Kari ini semakin kaya. Di sisi lain, daging sapi yang ditampilkan dalam bentuk patty punya kelembutan dan rasa manis yang pas.
Sekilas mata memandang, interior Coco Ichibanya memang didesain sebagai tempat untuk bersantap. Mengikuti struktur restoran Jepang pada umumnya, CoCo dirancang tidak terlalu luas, sementara penempatan furniture dan display pemanis yang senada membuatnya mampu membangkitkan selera makan.
Foto lainnya:
Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
Informasi
(Jepang)
Reviewer: