Review Pelanggan untuk Cork&Screw Country Club

Tempatnya duh ❤️✨

oleh Angie Katarina , 22 April 2019 (5 tahun yang lalu)

1 pembaca berterima kasih

4.4
Foto Makanan di Cork&Screw Country Club
Foto Makanan di Cork&Screw Country Club

Pertama kali ke Cork & Screw dan langsung cobain branch mereka yang di Senayan. Lokasi persisnya di The Maj, bersebelahan dengan lapangan golf Country Club. 

Buat yang belum pernah kesini, I suggest you to come during golden hour, around jam 5-7 PM lah. For me it's perfect to have a sit here, menikmati waktu dari masih terang lama-lama menggelap hehe. 

I came at 8.30 PM jadi sudah gelap LOL, jadi ga terlalu bisa foto-foto tapi kalau malam sih asik banget kalau bisa dapat spot di pinggir kolam, di sofa bed gitu. 
Kebetulan aku kesini hari senin, dan ga pakai reservasi, nah kebetulan juga hari senin ga seramai hari lain. 
Kalau kamu mau kesini hari SELAIN senin, either cuma berdua atau group, kamu harus reservasi, karena mereka selalu ramai. I was lucky ada spot kosong saja padahal ya kelihatannya full juga hehe. 

Mereka memang konsep tempatnya buat chill-chill gitu, which aku ngga terlalu recommend untuk 'makan kenyang' disini. Kayak menurutku tempatnya memang lebih ke casual-dining, yang oke buat nongkrong, minum-minum, sambil dengerin lagu. Dan memang itu juga tujuanku kesini kali ini. 
But if you want have heavy meals, then they also serve maincourse etc kok hehe. 

Mereka punya area indoor dan outdoor. Yang area indoor sih layaknya cafe pada umumnya, nah yang area outdoor mereka pakai kayak bed yang bisa diisi maksimal 3-4 orang lah hehe, and surprisingly ga ada minimum purchase kok. Aku kira untuk bisa duduk di pinggir kolam itu ada minimum purchase dan minimal jumlah orang. 

Yang aku cobain:
- country club sandwich: chicken, egg, cheese, lettuce, tomatoes, white bread and crispy bacon, serve with crispy chips. The crispy bacon is not crispy tho, LOL. Rasanya biasa saja. A bit overprice, karena isinya kayak basic sandwichtapi harganya almost 100k with tax. Ini termasuk dalam kategori finger food, jadi ya memang ga expect kenyang sih. Not recommended. 
Anyway, crispy chips nya lumayan enak, dibumbui gitu. 

- crispy tuna tacos: ini sebenarnya enak dan worth to try sih, tapi makannya ribet jatuh-jatuh LOL. Salad tuna dengan wasabi + tobiko + ponzu sauce + crispy nori. Taste nya unik dan segar. Memang asik jadi makanan pembuka nih. 

- aglio olio spaghetti: rasanya sebenarnya biasa saja, kayak aglio olio pada umumnya, tapi not bad lah. Walaupun I expect more dari pasta 100ribuan sih hehe. Portion was so so. Oil added nya pas, jadi pasta nya ga kering tapi ga berminyak, good point. 

Dari kedatangan pertamaku kesini, yang berkesan memang bukan dishes nya mereka melainkan tempatnya sih. Aku suka banget tempatnya, termasuk ambience-nya yang asik. Tempatnya spacious btw, I guess lebih gede dibandingkan cabang Cork & Screw lain hehe. 
Toiletnya juga bersih dan nyaman, mereka menyediakan hand soap premium dan body lotion juga, which is interesting for me haha. 

Kalau kalian kesini pas lunch time, better reservasi di area indoor nya saja, kalau di luar panas, tapi dapat view lapangan golf gitu. 
Kalau kesini di malam hari di indoor dan outdoor sama-sama oke, kalau mau adem AC ya di indoor saja hehe. 

They have many collections of wine which is perfect to enjoy the night!
Service was great!

Will be back anytime soon~

Foto lainnya:

Foto Makanan di Cork&Screw Country Club
Foto Makanan di Cork&Screw Country Club

Menu yang dipesan: country club sandwich, crispy tuna tacos, Aglio Olio Spaghetti

Harga per orang: Rp. 100.000 - Rp. 200.000

Makasih Infonya!
1 pembaca berterima kasih.

Informasi

Cork&Screw Country Club

(Barat)

Senayan Avenue
Jl. Asia Afrika Pintu IX, Senayan, Jakarta Selatan


Rata-rata: 4.0
Rasa:3.9
Suasana:4.5
Harga:3.6
Pelayanan:4.0
Kebersihan:4.1

Reviewer:

Foto Profil Angie  Katarina

Alfa 2022

798 Review

505 Makasih