Review Pelanggan untuk Dapur Kasturi
Garang asamnya enak
oleh Selfi Tan, 01 Oktober 2023 (1 tahun yang lalu)
Mampir lagi ke sini dalam rangka habisin voucher 😂
Kali ini pesan garang asam, tambah nasi putih karena belum termasuk nasi. Suka, garang asamnya enak dan segar kuahnya. Dia pakai iga, ada 3 potong, cukup empuk dagingnya, walaupun yang sepotong agak banyak lemaknya. Ada potongan tomat dan belimbing wuluh yang bikin jadi asam segar.
Minumnya ada soda gembira, teh rosella dan kasturi mojito. Kesemuanya segar, kali ini ga request apa - apa dan manisnya masih oke kalau buatku.
Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
Informasi
Reviewer: