Review Pelanggan untuk Dapur Kasturi

Makanan Indonesia tanpa msg

oleh UrsAndNic , 06 September 2023 (9 bulan yang lalu)

1 pembaca berterima kasih ( Makasih terbanyak)

4.0
Foto Makanan di Dapur Kasturi
Foto Makanan di Dapur Kasturi

Resto ini terdiri dari 2 lantai, cukup spacious. Lantai 2 lebih spacious dan ada smoking areanya juga. Interiornya simple, modern bernuansa industrial. Parkiran mobil terbatas untuk 2 mobil saja. Pilihan menunya makanan khas Nusantara dengan variasi yang cukup banyak. Di sini kita bisa pilih menu yang kita mau, ada juga menu a la carte dan tersedia beberapa menu nasi paket.
Untuk lunch kali ini saya order :
*Nasi Campur Kasturi (68k++) – Lidah bumbu kuning serundeng, sayur labu kacang panjang, tempe orek, bakwan jagung dan sambal merah. Pilihan nasinya nasi putih atau nasi merah. Saya order nasi putih. Lidah bumbu kuning serundengnya enak deh, potongan lidahnya agak tebal, teksturnya empuk, dan serundengnya juga enak. Sayur labu dan kacang panjangnya enak, kuahnya gurih. Tempe oreknya kecil2 enak dan gurih. Bakwan jagungnya cukup besar dan jagungnya crunchy. Sambal merahnya tidak pedas. Secara keseluruhan rasanya enak dan tasty, meskipun diolah tanpa menggunakan msg.

*Nasi Campur Nusantara (58k++) – Ayam goreng ketumbar, telur dadar Padang, terong Balado, lawar, bakwan sayur dan sambal merah. Nasinya mungkin masih baru masak jadi sedikit lembek, tapi masih ok. Ayam goreng ketumbarnya juga enak, meskipun tanpa msg. Telur dadar Padang, cukup besar dan ketebalannya pas. Enak juga. Terong baladonya enak, saus baladonya tidak pedas masih aman untuk yang ga suka pedas. Lawar kacang panjang dan taugenya juga enak dan sayurannya fresh. Bakwan sayurnya enak deh, bentuknya cukulp besar, tidak terlalu tebal, sayurannya fresh dan gorengannya tdak berminyak. Enak deh, Saya tambah sides Tempe orek (8k++) – enak dan recommended.

*Kerupuk putih @ 4k++ - kerupuknya tebel dan renyah banget, enak.

*Es Kasturi Mojito (21k++) – campuran dari jeruk kasturi / jeruk songkit / calamansi dengan soda ini terasa asam seger dan enak, recommended untuk yang suka minuman yang rasanya asam dan seger dari jeruk asli.

*Es susu cincau (21k++) – salah satu rekomendasi minuman yang manis di tempat ini. Nga creamy, tapi perpaduan susu dengan cincaunya terasa pas. Tekstur cincaunya juga lembut. Enak.

Suka dengan tempatnya yang nyaman dan bersih, makanannya enak dan servicenya juga baik. Next time akan kembali untuk cobain menu lainnya seperti Garang Asam, Soto Mie Bogor, sop buntut, dll.

Resto ini juga ada di list Voucher Kolektif, tadi saya pake 3 voucher kolektif lumayan loh bisa untung 45k. Thanks PergiKuliner!

Foto lainnya:

Foto Makanan di Dapur Kasturi
Foto Makanan di Dapur Kasturi
Foto Makanan di Dapur Kasturi
Foto Makanan di Dapur Kasturi
Foto Makanan di Dapur Kasturi
Foto Makanan di Dapur Kasturi
Foto Makanan di Dapur Kasturi
Foto Makanan di Dapur Kasturi

Harga per orang: < Rp. 50.000

Makasih Infonya!
1 pembaca berterima kasih.

Informasi

Dapur Kasturi

(Indonesia)

Jl. Cikajang No. 34B, Senopati, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan


Rata-rata: 3.9
Rasa:3.9
Suasana:4.2
Harga:3.4
Pelayanan:3.9
Kebersihan:4.1

Reviewer:

Foto Profil UrsAndNic

Alfa 2023

5020 Review

2330 Makasih