Review Pelanggan untuk Delifrance
Lokasinya depan Starbucks. Sekian lama akhirnya open dine in lagi. Tapi sayang gabisa menyicipi menu ala chef disini, karena selama pandemi hanya ready bakery. Tempatnya sangat luas. Bangku disini hampir bersofa, meja pun luas. Cocok untuk bekerja maupun nugas, intinya sambil laptopan hehehe. Tersedia stopkontak di meja pinggir saja. Wifi disini sudah non aktif. Etalase saja kosong, biasanya full dessert maupun pastry.
Aku order roti seharga 13k. Tebal dan rasa rotinya tidak lembut. Filling coklat tidak encer, dan hanya terisi dibagian tengah. Plastik pembungkus roti mudah robek.
Pelayanan disini bahkan hanya seorang, sudah merangkap kasir. Setiap customer yang berkunjung melihat roti, langsung dihampiri waiter. Aku pun order hot tea earl grey, dan aku appreciate karena selalu sigap menawarkan refill hot tea. Oh ya selain hanya ready roti, minuman juga hanya tersedia hot tea (chamomile, earl grey, green tea). Pembayaran hanya ready debit card dan cash.
🏡Rating place: 5/5
💃Rating service: 5/5
😋Rating dish: 2/5
Foto lainnya:
Harga per orang: < Rp. 50.000
Informasi
(Kafe)
Reviewer: