Review Pelanggan untuk Filosofi Kopi
Not up to expectation
oleh Yanni Karina, 24 Mei 2015 (9 tahun yang lalu)
Original Waffle
Original Waffle
Penasaran banget sama cafe yang namanya sama dengan judul film dan novel ini. Karena saya penggemar Dee Lestari, saya sampai membeli novelnya sebelum pergi ke sini :P
Banyak sekali yang datang ke kedai ini, saya rasa karena novel dan filmnya.
Saya agak kecewa melihat menu kopi yang bisa dipesan. Saya pikir, saya akan menemukan jenis - jenis kopi dengan filosofinya masing - masing di sampingnya, seperti yang digambarkan novelnya. Ternyata, saya salah. Ada beberapa jenis kopi yang biasa dilihat - espresso, caffe latte, cappuccino etc. dan beberapa kopi 'original' filosofi kopi seperti kopi tiwus dan perfecto, tapi seperti belum masuk ke menu. Atau maksudnya itu adalah hidden menu, saya tidak tahu.
Dari semua kopinya, saya mencoba caffe latte. IMO, caffe lattenya cukup enak dengan harga seperti yang biasa kita lihat di kedai kopi trendy. Rasa makanannya biasa saja, dan penampilan fries nya cukup menipu... fries nya diletakan dalam wadah berbentuk pot, dan saya kira penuh sampai ke dasar. Ternyata, setengahnya disumpal sehingga terlihat penuh.
Tempat kedai ini unik. Kursi dan mejanya dipilih sehingga berbeda tema di setiap sudut. Dekorasinya pun unik dan sesuai dengan konsep vintage - rustic yang disajikan. Sangat cozy dan asik buat foto - foto.
Yang paling asik dari makan di sini adalah melihat sang barista berkreasi, seperti Ben di novelnya, keliatan sangat santai dan menikmati membuat kopi. Tapi memang, karena terlalu santai dia tidak terlalu memberikan pelayanan yang baik.
Overall, a very unique place, cozy, baik untuk hang out dan foto2, tapi bukan tempat untuk menikmati makanan, karena makanannya biasa saja dan cukup terbatas.
Foto lainnya:
Menu yang dipesan: Hot Caffe Latte, French Fries Cheese, original waffle
Harga per orang: < Rp. 50.000
Informasi
Reviewer: