Review Pelanggan untuk Gioi Asian Bistro & Lounge

One of my fave resto

oleh UrsAndNic , 18 Mei 2021 (3 tahun yang lalu)

1 pembaca berterima kasih

4.0
Foto Makanan di Gioi Asian Bistro & Lounge
Foto Makanan di Gioi Asian Bistro & Lounge

Gioi di Urban Farm PIK ini tempatnya spacious, ada area indoor yang nyaman dan outdoor yang keren. Datang untuk lunch dan prefer makan di indoor karena cuaca lagi panas2nya nga mungkin bisa makan di outdoor. Gioi punya menu2 Brunch yang cukup menarik dan mereka juga punya berbagai Vegetarian menu untuk para vegan. Saya pesan Prawn Fried Rice (80k++) – nasi goreng dengan udang yang fresh disajikan dengan kerupuk dan acar. Rasanya enak, tasty dan porsinya mengenyangkan , Beef Semur (150k++) – Potongan beefnya banyak dan empuk, kuah semurnya tidak terlalu banyak tastenya juga bukan seperti semur ala Jawa, tapi lebih terasa Asian food. Diberi topping crispy potato string. Enak deh. Recommended. Pesan juga steam rice (15k++) – nasinya wangi dan pulen, enak deh. Untuk minuman pesan : Black Lemonade (45k++)  Chai Thai Iced Milk tea (45k++). Black Lemonadenya seger banget, perpaduan black charcoal dan lemon ini memberikan sensasi yang berbeda dan manfaat untuk kesehatan. Chai Thai Iced Milk teanya juga enak dan menyegarkan.
Resto yang recommended untuk didatangi di Urban Farm PIK.

Foto lainnya:

Foto Makanan di Gioi Asian Bistro & Lounge
Foto Interior di Gioi Asian Bistro & Lounge
Foto Interior di Gioi Asian Bistro & Lounge
Foto Interior di Gioi Asian Bistro & Lounge
Foto Interior di Gioi Asian Bistro & Lounge
Foto Interior di Gioi Asian Bistro & Lounge
Foto Makanan di Gioi Asian Bistro & Lounge

Harga per orang: Rp. 100.000 - Rp. 200.000

Makasih Infonya!
1 pembaca berterima kasih.

Informasi

Gioi Asian Bistro & Lounge

(Barat,Indonesia)

Urban Farm
Jl. Golf Island Boulevard, Pantai Indah Kapuk, Penjaringan, Jakarta Utara


Rata-rata: 4.1
Rasa:4.1
Suasana:4.3
Harga:3.4
Pelayanan:4.4
Kebersihan:4.2

Reviewer:

Foto Profil UrsAndNic

Alfa 2023

5189 Review

2385 Makasih