Review Pelanggan untuk Gion The Sushi Bar
Kuah nabe-nya enaaak
oleh hobinyaria , 17 September 2023 (sekitar 1 tahun yang lalu)
Mencoba makan nabe pertama kali di sini. Lokasinya menempati area yang sebelumnya ada Ta Wan. Untungnya pas kami datang, tempatnya belum terlalu ramai.
Saya pesan:
Cawan mushi (IDR 30K)
Aduh enak banget, apalagi kalau dinikmati selagi panas
Spicy miso chicken nabe (IDR 75K)
Buat yg doyan pedes, ini bisa dianggap kurang pedes ya. Tapi kuahnya enak. Potongan daging ayamnya sama jamurnya banyak.
Crispy rice salmon mentai (IDR 110K)
Nasi gorengnya beneran crispy dan gurih, tapi agak kecewa aja karena slice salmonnya tipis banget. A bit overpriced sih, IMHO.
Ocha (IDR 10K)
Waitress ngiderin restaurant, menawarkan pd para tamu, apa minumannya mau direfill?
Pelayanannya baik dan ramah, cepat datang pas dipanggil dan di sini, kebersihannya jg bagus.
Tempatnya gak terlalu luas, tapi cukup nyaman. Ada yang tempat duduknya utk berdua/sendiri ada yg buat ramai2.
Kadang suka posting di IG: @hobinyaria atau di Google Maps or di Blog. Bole2 kok kalau mau nanya2, DM aja.
Foto lainnya:
Harga per orang: Rp. 100.000 - Rp. 200.000
Informasi
Reviewer: