Review Pelanggan untuk Go! Curry

Curry house

oleh Placetogoandeat ID, 24 Mei 2018 (6 tahun yang lalu)

3.6
Foto Makanan di Go! Curry
Foto Makanan di Go! Curry

Restaurant jepang dengan signature currynya. Lokasinya di kemang village, tempatnya tidak terlalu besar, ada di area indoor dan area yang terbuka (tapi masih di dalam mal). Interiornya minimalis dan simple banget. 

Menu yang ditawarkan disini tidak terlalu bervariasi karena memang signaturenya hanya currynya saja. Nah curry nya, cara pilihnya jadi kita 'make our own curry rice', dengan prosedur seperti ini :
- Jadi pertama kita pilih dari currynya dulu ada pilihan brown curry, green curry, red curry, yellow curry, rogan josh dan tikka masala.
- Kedua, setelah itu pilih tingkat kepedasannya dari mild sampai 5 tingkat di atasnya. 
- Ketiga, pilih nasinya mau yang long grain, butter rice, yellow rice, garlic rice. 
- Keempat atau yang terakhir, pilih topingnya ada fish, chicken, lamb, oxtail, duck and vegetables.
Aku dan teman pesan beberapa menu diantaranya : 
- Green curry, mild, butter rice and chicken katsu. Green katsu ini terbuat dari green chili, coconut milk dan pandan, rasa currynya light banget, tidak bikin eneg dengan taste sedikit pedas, chicken katsunya crunchy luarnya dan empuk dalamnya. Tasty!. Butter ricenya juga gurih. 

- Brown curry, mild, long grain, spicy chicken. Japanese classic curry dengan taste yang light, enak. Spicy chickennya juga enak. 

- Brown curry, mild, long grain, zesty cheese chicken. Ini sama dengan yang di atas, japanese classic curry dengan chickennya yang zesty. Tasty! 

- Apple pie pop tart : untuk dessert kita pilih ini, lumayan enak juga. 

Overall untuk currynya disini overall enak kok, light dan tasty, tidak bikin eneg. Porsinya juga cukup banyak untuk personal. 

Foto lainnya:

Foto Makanan di Go! Curry
Foto Makanan di Go! Curry
Foto Eksterior di Go! Curry
Foto Interior di Go! Curry

Harga per orang: < Rp. 50.000

Makasih Infonya!

Informasi

Go! Curry

(Thailand, Jepang, India)

Kemang Village (Lippo Mall Kemang), Lantai Upper Ground
Jl. Pangeran Antasari, Kemang, Jakarta Selatan


Rata-rata: 4.0
Rasa:4.1
Suasana:4.0
Harga:3.6
Pelayanan:4.2
Kebersihan:4.2

Reviewer:

Foto Profil Placetogoandeat ID

Alfa 2023

4342 Review

2300 Makasih