Review Pelanggan untuk Gomachi Japanese Butadon
Butadon Oh Butadon
oleh Indra Mulia, 14 Juli 2024 (7 bulan yang lalu)
Sering liat berseliweran di timeline, akhirnya penasaran dan dateng sekitar jam 3 sore. Ada sedikit antrian tapi waiting time sekitar 15 menitan. Begitu dipanggil, customer pesan lewat mesin, bayar, lalu diberikan meja. Pelayanannya gercep, ramah, helpful. Outletnya nyaman juga bersih.
Order:
1. Butadon: Pork Rice Bowl ukuran Large dan ini puas banget sih. Pork belly tipis rasa asin manis yang dipotong memanjang dgn bumbu yg meresap dan empuk
2. Tori Namban: ini juga menu wajib pesan dan personally saya suka krn potongan ayamnya lumayan besar, daging empuk, yang kurang adl sausnya menurutku beda dari chicken namban biasanya.
3. Butter Beer: minuman signature yang non-alkohol tapi worth buat dicoba. disajikan dingin tapi tanpa es batu.
4. Dango Matcha Ice Cream: makanan penutup yang saya cobain. dango not bad tapi bukan yg the best, 1 scoop es krim matcha yg terasa bold juga wangi
Foto lainnya:
Menu yang dipesan: Tori Namban, Butadon, Butter Beer, Dango Matcha Ice Cream
Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
Informasi
(Jepang)
Reviewer: