Review Pelanggan untuk Gyu Jin Teppan

Paket Ber-2 Cuma 76K

oleh Fannie Huang||IG:@fiehuang, 07 Februari 2022 (hampir 3 tahun yang lalu)

4.2
Foto Makanan di Gyu Jin Teppan
Foto Makanan di Gyu Jin Teppan

Teppan merupakan teknik memasak ala Jepang di mana daging dan sayuran dimasak di atas plat besi panas.

Gyu Jin Teppan sendiri terletak di bagian dalam Pos Bloc dan termasuk cozy dibandingkan kedai-kedai lainnya karena lumayan luas. Di dalamnya ada beberapa meja dan kursi serta ber-AC.

Konsepnya open kitchen dan self service. Peralatan makan bisa diambil.sendiri dan ocha bisa refill sepuasnya. Sistem payment di sini wajib cashless.

Sebenarnya dari segi pelayanan super ramah. Sayangnya pas saya datang hari Senin kemarin sekitar jam 5 sore, di dalam nggak ada satupun staff. Saya menunggu sekitar hampir 10 menit berdua teman.

Mungkin perlu menjadi masukan, soalnya kalau nggak bisa aja ada customer yang masuk lalu malah pergi karena nggak ada staffnya. Sejujurnya aya sendiri menunggu karena teman saya mau menunggu, kalau saya sendiri pasti saya keluar.

Saya mencoba :

1. Kenyang Berdua -- Chicken Teriyaki (IDR 76k)

Seporsi berisi 2 paket nasi dengan ayam teriyaki ( vegetable teppanyaki + sup miso dan ocha dingin. Beneran super murah karena porsinya besar.

Saya suka nasinya yang pulen. Untuk rasa teppanyakinya sendiri sebenaenya enak. Rasanya gurih dan bumbunya meresap.

Sayangnya baik saya maupun teman saya kurang suka buncis dan isinya dominan buncis, jadi kami sisakan. Kurang paham bagaimana selera customer lain, namun kalau kebanyakan customer juga kurang suka buncis, mungkin ada baiknya mengubah jenis sayur yang digunakan.

Namun rasa miso soupnya enak menurut saya. Rasanya gurih dan misonya cukup thick. Isiannya ada nori yang cukup banyak dan potongan tahu yang terasa kedelainya.

Untuk ayam teriyakinya sendiri menggunakan ayam fillet dan rasanya juga meresap serta cenderung manis, bukan manis gurih. Rasanya agak mirip topping bakmi ayam kalau boleh jujur.

Overall, berlawanan dengan kebanyakan review, menurut saya rasa makanan di sini cukup enak buat harga segini. Miso soupnya beneran enak. Ochanya bahkan bisa refill.

Foto lainnya:

Foto Makanan di Gyu Jin Teppan

Harga per orang: < Rp. 50.000

Makasih Infonya!

Informasi

Gyu Jin Teppan

(Jepang)

Gedung Filateli Jakarta, Pos Bloc
Jl. Pos No. 2, Pasar Baru, Sawah Besar, Jakarta Pusat


Rata-rata: 3.8
Rasa:3.6
Suasana:3.6
Harga:4.3
Pelayanan:3.5
Kebersihan:4.0

Reviewer:

Foto Profil Fannie Huang||IG:@fiehuang

Alfa 2023

3295 Review

1638 Makasih