Review Pelanggan untuk Hongkong Sheng Kee Kitchen

Harus nyoba ketan hitamnya!!

oleh @egabrielapriska , 21 Juli 2019 (5 tahun yang lalu)

4.2
Foto Makanan di Hongkong Sheng Kee Kitchen
Foto Makanan di Hongkong Sheng Kee Kitchen

Haii Guys, kali ini aku mau review salah satu tempat makan Hongkong di Gandaria City. Ya, Hong Kong Sheng Kee Kitchen. Jadi, disana aku makan Handmade Chicken and Beef Ball Soup (53.9K), Gold Custed Chicken Outlet Rice (55.9K), dan Minced Chicken With Salted Egg Yolk Rice (53.9K). Selain itu, aku juga nyobain dessertnya : black glutinous rice with vanilla ice cream and black pearl (36.9K). Untuk minumnya aku cobain honey lemon (29.9K). Untuk makanannya enak semua haha. Tapi aku suka banget sama Gold Chickennya, rasa dagingnya rada beda gitu.. dan bumbunya berasa banget. PETJAHH! Dan kalo kalian kesini, kalian juga harus nyobain Black Glutinous alias ketan hitamnya. Mantep banget apalagi dikasih topping ice cream, kebanyang dong enaknya.. haha. Servicenya bagus bangettt! Karyawannya ramah semua 😁

Foto lainnya:

Foto Makanan di Hongkong Sheng Kee Kitchen
Foto Makanan di Hongkong Sheng Kee Kitchen

Menu yang dipesan: Handmade Chicken and Beef Ball Soup, Minced Chicken with Salted Egg Yolk Rice, Black Glutinous Rice with vanilla ice cream, Gold Custed Chicken Outlet Rice, Honey Lemon

Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000

Makasih Infonya!

Informasi

Hongkong Sheng Kee Kitchen

(China)

Gandaria City, Lantai Upper Ground, Mainstreet Dining
Jl. Sultan Iskandar Muda, Gandaria, Jakarta Selatan


Rata-rata: 3.9
Rasa:3.8
Suasana:3.7
Harga:3.7
Pelayanan:4.1
Kebersihan:4.0

Reviewer:

Foto Profil @egabrielapriska

Alfa 2022

798 Review

390 Makasih