Review Pelanggan untuk Honu Poke & Matcha Bar

New location, lebih cakep

oleh Selfi Tan, 02 Oktober 2023 (sekitar 1 tahun yang lalu)

1 pembaca berterima kasih

3.8
Foto Makanan di Honu Poke & Matcha Bar
Foto Makanan di Honu Poke & Matcha Bar

Honu re-opening di Menteng, ada di satu area dengan Toeti Heraty Museum yang dahulu bernama Cemara 6 Galeri. Masuk dari depan dan langsung ke kiri saja. Tempatnya cakep, dine-in areanya memanjang di bagian samping.

Ada beberapa menu baru, aku cobain the kahuna, ini bisa pakai salmon atau tuna, kalau mix keduanya juga bisa. Ada garlic oil dan wakamenya, nasinya bisa pakai sushi rice atau brown rice. Simple, tapi enak, garlic oilnya pas wangi dan rasanya.

Order chicken katsu curry juga yang small kalau ga salah ingat. Porsinya mengenyangkan juga, ukuran katsunya sedang, renyah dan ketebalan tepungnya pas. Currynya cukup thick, kematangan wortel dan kentang juga pas.

Cobain korokke juga ada yang ayam dan salmon, aku pilih yang salmon. Makannya dicelup ke curry, renyah dan enak, cuma agak asin buatku.

Minumnya cobain yang baru, hojicha latte, enak dan thick, suka deh. Satu lagi salah satu kesukaan aku di Honu, matcha lime soda, enak dan segar. Kalau kurang suka matcha, ada kopi dan beberapa pilihan minuman lainnya.

Ambiencenya sih nenangin banget, wifi dan stop kontak tersedia bagi yang ingin laptopan. Untuk parkiran bisa untuk mobil, tapi agak terbatas spacenya, tapi bisa valet kok.

Foto lainnya:

Foto Makanan di Honu Poke & Matcha Bar
Foto Makanan di Honu Poke & Matcha Bar
Foto Makanan di Honu Poke & Matcha Bar
Foto Makanan di Honu Poke & Matcha Bar
Foto Makanan di Honu Poke & Matcha Bar

Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000

Makasih Infonya!
1 pembaca berterima kasih.

Informasi

Honu Poke & Matcha Bar

(Hawaii)

Toeti Heraty Museum
Jl. HOS Cokroaminoto No. 9 - 11, Menteng, Jakarta Pusat


Rata-rata: 4.0
Rasa:4.3
Suasana:4.0
Harga:3.8
Pelayanan:4.0
Kebersihan:4.1

Reviewer:

Foto Profil Selfi Tan

Alfa 2023

2785 Review

1887 Makasih