Review Pelanggan untuk Imperial Steam Pot

Ada Bian Lian 🎭

oleh Terkenang Rasa, 15 November 2019 (4 tahun yang lalu)

1 pembaca berterima kasih

3.6
Foto Makanan di Imperial Steam Pot
Foto Interior di Imperial Steam Pot

Selain shabu-shabu, di sini makanan juga dikukus. Pakai penutup kaca bentuk kubah yang bisa terangkat otomatis ketika makanan matang. Jadi sari makanan gak hilang dan meresap semua.

Buatku jadinya agak hambar, tapi bisa cocol ke saus untuk tambahan rasa. Minta waiter racikin bumbu signature (campuran 13 bahan) Saus super kental, nutty, asem, pedas, ok juga!

Ada yang menarik yaitu dancing noodle. Mie ditarik2 pakai tangan sambil nari pakai lagu kekinian (waktu aku datang pakai lagu Solo - Jennie Black Pink).

Satu lagi yang sayang dilewatin yaitu Bian Lian. Tari topeng asal China yang bisa mengubah topeng dalam waktu cepat. Sambil makan sambil dihibur, seru kannnn!

Untuk makanan overall just ok. Herbal chicken soup ga terasa herbalnya dan kurang rasa. Tom yum soup juga tipis2 rasanya. Katanya karena ga pakai msg. Oh ya di sini ga ada pork dan ada paket all you can eat juga!

Foto lainnya:

Foto Makanan di Imperial Steam Pot
Foto Interior di Imperial Steam Pot

Harga per orang: > Rp. 200.000

Makasih Infonya!
1 pembaca berterima kasih.

Informasi

Imperial Steam Pot

(China)

Senayan City, Lantai Lower Ground
Jl. Asia Afrika, Senayan, Jakarta Selatan


Rata-rata: 4.0
Rasa:4.0
Suasana:4.1
Harga:3.4
Pelayanan:4.4
Kebersihan:4.3

Reviewer:

Foto Profil Terkenang Rasa

181 Review

151 Makasih