Review Pelanggan untuk Joni Steak

Super Tenderloin

oleh Renodaneswara @caesarinodswr, 24 Oktober 2018 (5 tahun yang lalu)

3.4
Foto Makanan di Joni Steak

Tenderloin steak Import (IDR 75k)

Helloo foodies! Habis pada makan apa nih?? Kali ini gua mau ngereview restoran yang baru aja gua kunjungi di Pasar Baru. Nama restorannya adalah Joni steak. Gua dateng ke sini selain untuk makan siang, gua juga lagi ngidam steak. Tapi berhubung lagi tanggal tua dan duit lagi tiris, maka gua harus cari restoran steak yang rada murah. Akhirnya setelah searching di internet, gua dapet Restoran Joni steak di pasar baru.

Sekitar jam set 2 siang, gua akhirnya sampe di restoran ini. Restoran ini letaknya gak jauh dari Pasar baru. Pas gua masuk, tempatnya udah lumayan penuh dan rame banget. Beruntung gua masih bisa dapet tempat duduk. Restoran ini memiliki 2 area makan yaitu area indoor dan outdoor. Untuk area indoor juga terbagi menjadi 2 lantai. Dari segi interior, tempatnya gak terlalu cantik tapi masih rapi dan lumayan nyaman. Kebersihannya rada kurang mungkin karena lagi rame pas jam makan siang. Maaf ya gue gak sempet foto tempatnya gara2 hp lowbed.

Bicara soal menu, tentunya restoran ini menjual aneka steak sebagai menu andalannya. Steak yang dijual di sini sangat beragam seperti beef steak, chicken steak, dan seafood steak. Untuk beef steak mereka ada tenderloin steak, sirloin steak, rib eye dan Wagyu. Untuk chicken steak mereka ada chicken Gordon blue, chicken fillet, chicken schnitzel dan chicken burger. Untuk seafood steaknya mereka ada salmon steak, prawn skeewers dan fish n Chips. Jika kita memesan steak maka kita akan diberikan pilihan untuk saus dan side dishnya. Untuk sausnya mereka hanya ada mushroom sauce dan blackpeper sauce. Untuk side dishnya mereka ada kentang goreng, mashed potato, sweet mashed potato, potato wedges, dll. Oh iya kalau kalian ingin menu selain steak, di sini juga ada menu selain steak lohh seperti pasta.

Tenderloin steak Import (IDR 75k) 

Menu ini terdiri dari daging beef tenderloin import dengan ukuran 200gram plus kentang goreng dan vegetables. Untuk sausnya gua pilih mushroom sauce. Dan tingkat kematangannya gua pilih medium. Dari segi rasa menurut gua cukup enak, tingkat kematangannya sesuai dengan pesanan gua. Dagingnya cukup tender, juicy, dan tasty. Saus mushroomnya juga gurih banget, kalau dimakan sama dagingnya yummy banget rasanya. Untuk side dishnya juga enak, kentangnya pas matengnya dan sayurannya juga segar. Overall untuk untuk menu ini, LIKE IT!!!

Overall gua cukup puas makan siang di sini. Restoran ini reccomended banget buat kalian yang ingin makan steak berkualitas tinggi tapi dengan harga yang terjangkau. Dari segi pelayanan juga cukup memuaskan. Para waiternya cukup cekatan dan informatif. Next time gua akan datang lagi kalau lagu bokek tapi pengen makan steak.

Menu yang dipesan: Tenderloin steak Import (IDR 75k)

Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000

Makasih Infonya!

Informasi

Joni Steak

(Barat)

Jl. KH. Samanhudi No. 65, Pasar Baru, Sawah Besar, Jakarta Pusat


Rata-rata: 3.8
Rasa:4.1
Suasana:3.3
Harga:4.3
Pelayanan:3.7
Kebersihan:3.6

Reviewer:

Foto Profil Renodaneswara @caesarinodswr

Alfa 2022

819 Review

493 Makasih