Review Pelanggan untuk Kala Coffee

Ngopi Sambil Liat Pepohonan

oleh RI 347 | Rihana & Ismail, 20 Maret 2019 (5 tahun yang lalu)

1 pembaca berterima kasih ( Makasih terbanyak)

3.8
Foto Makanan di Kala Coffee

Cappucino

Foto Interior di Kala Coffee

Ga sangka di daerah SCBD masih bisa liat hijau-hijaunya pohon. Kala coffee ini ada di lantai 2 perkantoran Pacific Century Place. Ternyata ga cuma gerai kopi aja, disini juga banyak gerai makanan lainnya seperti layaknya di foodcourt.

Berhubung cuaca lagi panas, saya mau order Es Kopi Susu-nya, eh ternyata Es nya habis dan belum dikirim lagi. Jadi saja saya pesan yang hot, cobain order Cappucino, tekstur kopinya ga pahit, rasa susunya juga pas.

Kalau varian non coffee-nya, yaitu Golden Latte, minuman macem gini lagi musim juga loh biasa dikenal dengan nama Turmeric Latte, isiannya kunyit yang dicampur susu dan ada taburan cinnamon. Warnanya tidak kuning pekat, mungkin karena ada tambahan susu. Rasanya enak manis dan yang pasti hangat ditubuh.

Selain itu yang saya suka, walaupun mereka cuma gerai kecil tapi sepertinya maksimal sekali dengan penyajian menggunakan tatakan kayu.

Foto lainnya:

Foto Makanan di Kala Coffee
Foto Makanan di Kala Coffee
Foto Interior di Kala Coffee
Foto Interior di Kala Coffee
Foto Interior di Kala Coffee
Foto Interior di Kala Coffee
Foto Interior di Kala Coffee
Foto Interior di Kala Coffee

Menu yang dipesan: cappucino, golden latte

Harga per orang: < Rp. 50.000

Makasih Infonya!
1 pembaca berterima kasih.

Informasi

Kala Coffee

(Kafe)

Pacific Century Place, Lantai 2, PAC 10
Jl. Jenderal Sudirman, SCBD, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan


Rata-rata: 3.7
Rasa:3.5
Suasana:4.3
Harga:3.3
Pelayanan:3.3
Kebersihan:4.3

Reviewer:

Foto Profil RI 347 | Rihana &amp; Ismail

Alfa 2019

227 Review

91 Makasih