Review Pelanggan untuk Kepala Manyung Bu Fat
Belum ketemu yang enak
oleh UrsAndNic , 20 Mei 2020 (4 tahun yang lalu)
Penasaran dengan resto Kepala Manyung Bu Fat sejak pertama lihat outletnya di area Cipete yang terlihat selalu ramai. Makanan khas Semarang ini terkenal dengan Mangut ikan manyung. Saya pesan lewat aplikasi online :
*Daging Manyung kecil (41,4k) – irisan asap ini cukup tebal, teksturnya agak chewy dan aromanya smokey dan kaya rempah.Kuahnya tidak kental rasanya cukup gurih dan pedas. Tapi overall tastenya memang kurang begitu cocok dengan selera saya.
*Tempe Mangut (5.7k) – ukuran tempenya tebal dan besar, tapi overall tastenya kurang begitu kena juga di lidah saya.
*Tahu Mangut (5.7k) – Tahunya kurang ok, kurang bisa dinikmati.
*Botok Telur Asin (13.8k) – kalau yang ini saya suka banget deh, telur asin dengan campuran santan yang gurih, bumbunya terasa pas banget.
*Prekedel Kentang (@5.2k) – prekedelnya ukurannya standard, cukup padat tapi rasanya agak kebanyakan merica.
Dari yang di pesen saya baru bisa menikmati Botok telur asin. Mungkin lain kali kalau situasi sudah normal akan datang langsung ke restonya untuk mencoba menu yang lainnya seperti garang asam dll.
Foto lainnya:
Harga per orang: < Rp. 50.000
Informasi
Reviewer: