Review Pelanggan untuk Kohicha Cafe

WORTH TO TRY...

oleh AyookMakan | IG: @ayook.makan, 20 Mei 2023 (1 tahun yang lalu)

4.0
Foto Makanan di Kohicha Cafe
Foto Makanan di Kohicha Cafe

Setelah sekian waktu scrolling akun medsos kafe satu ini, dan bahkan membaca berbagai pengalaman dari mereka-mereka yang pernah mampir.

Akhir pekan menjadi momen yang sangat sesuai untuk menghabiskan sebagian waktu bersantai di kafe ini. Ya, kafe berkonsep semi Jepang yang menyajikan kopi, teh dan makanan lainnya.

Sambutan hangat mulai dari pintu masuk di Lantai 1 mengawali kunjungan hari itu. Sesaat melangkah ke dalam, pengunjung langsung dapat melihat beberapa mesin pembuat kopi dengan para brewer yang menggawanginya. Pelayan berseragam ala-ala Jepang dengan sigap mendampingi untuk naik ke Lantai 2 dimana tersedia ruang yang lebih luas dengan penataan interior dan meja-kursi yang pas (tidak sempit dan masih nyaman).

Satu hal yang membuat suasana berbeda adalah pohon maple sintetis yang ditata di bagian kiri tengah ruangan, yang mampu menghadirkan nuansa teduh seolah-olah pengunjung sedang berada di sebuah taman. Bagus!!!
Hanya satu hal yang mungkin akan membuat feel lebih sempurna adalah pilihan musik Jepang sehingga pengunjung akan benar-benar merasakan atmosfer berbeda secara keseluruhan.

Pesanan pada hari itu dieksekusi dengan sempurna oleh bagian dapur:
-BAGEL KAYA TOAST (IDR 55K++): Tekstur yang renyah dipadukan dengan sangat baik dengan manisnya isian selai serikaya.
-CAESAR SALAD (IDR 55K++): Porsinya cukup besar dengan citarasa yang cukup baik.
-KOHICHA CHAHAN with TORI KARAAGE (IDR 65K++): Salah satu main course dengan komposisi nasi yang populer dan menjadi rekomendasi.

Untuk menemani makan sore, minuman yang rerata dinikmati oleh hampir setiap pengunjung adalah BARREL AGED WHISKY COFFEE (IDR100k++) yang disajikan di dalam guci sake. Biji kopi OAK & BOND PREMIUM BEANS menjadi pilihan yang disarankan pelayan yang ramah.
Penikmat kopi sejati wajib mencoba kopi yang diracik manual ini, setidaknya untuk menambah wawasan per-kopi-an.

Overall, kunjungan sore itu membuat kesan yang cukip baik dan membuat kami mempertimbangkan untuk kembali lagi.

CATATAN:
Bagi pengguna transportasi umum, Anda bisa menggunakan minibus yang dikelola oleh JakLingko dengan memilih pemberhentian di depan gerbang perumahan Gading Kirana, seberang TacoBell/KFC Artha Gading. Panduannya adalah papan signboard besar di atas pos sekuriti dan bertuliskan "Masuk ke KOHICHA CAFE". Setelah itu, bisa dilanjutkan dengan berjalan kaki sekitar 5 menit untuk menuju ke lokasi kafe ini.

Harga tercantum belum termasuk Service Charge 5% dan Pajak Restoran 10%.

Foto lainnya:

Foto Makanan di Kohicha Cafe
Foto Makanan di Kohicha Cafe
Foto Makanan di Kohicha Cafe
Foto Makanan di Kohicha Cafe
Foto Makanan di Kohicha Cafe
Foto Makanan di Kohicha Cafe
Foto Interior di Kohicha Cafe
Foto Makanan di Kohicha Cafe

Menu yang dipesan: Caesar Salad, Kohicha Chahan, Manual Brew, bagel kaya toast

Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000

Makasih Infonya!

Informasi

Kohicha Cafe

(Kafe)

Ruko Gading Kirana, Blok A6A No. 21
Jl. Boulevard Artha Gading, Kelapa Gading, Jakarta Utara


Rata-rata: 4.4
Rasa:4.4
Suasana:4.4
Harga:4.1
Pelayanan:4.5
Kebersihan:4.4

Reviewer:

Foto Profil AyookMakan | IG: @ayook.makan

24 Review

17 Makasih