Review Pelanggan untuk Kopi Ko Acung

Jadi Destinasi Kalau ke Sabang, Kopi Ko Acung!

oleh Marisa Aryani, 07 November 2023 (sekitar 1 tahun yang lalu)

5.0
Foto Makanan di Kopi Ko Acung
Foto Makanan di Kopi Ko Acung

Kedai kopi dengan konsep Peranakan ini menyajikan sajian khas Kalimantan Barat yang merupakan resep turun temurun dari generasi ke generasi. Ini dia beberapa menu yang aku pesan di Kopi Ko Acung. 

Nasi Goreng Kampung – Rp 38.000 
Isinya ada nasi, ayam, telur mata sapi, kacang Panjang, acar, dan kerupuk. Menurut aku rasanya kurang bold. Tapi aku suka dengan berbagai kondimen di dalamnya. 

Kopi SKM – Rp 20.000 
Ini menu wajib pastinya kalau ke kedai kopi. Tapi sayang menurut aku sedikit watery, jadi rasa kopinya tidak terlalu terasa. 

Choi Pan – Rp 12.000
Ini best menu sih, Choipan! Kulitnya lembut banget dan pas dinikmati bersama kopi. Untuk 1 porsi isinya 2 pcs ya. 

Lontong Sayur – Rp 40.000 
Best of the best! Aduh kayanya semua menu aku bilang best ya. Tapi memang benar, kalau ke Kopi Ko Acung mesti pesan Lontong Sayur karena rasanya super enak dan gurih. 

Roti Kukus Selai Srikaya – Rp 12.000 
Point plusnya di sini adalah selai srikaya dibuat homemade, jadi khas ala Kopi Ko Acung. Teksturnya kental dan cita rasanya lebih ke manis dan legit. 

Dan yang paling penting, Kopi Ko Acung sudah berserifikasi halal ya (NO PORK, NO LARD). Yuk main ke Kopi Ko Acung untuk menikmati experiencenya 

Foto lainnya:

Foto Makanan di Kopi Ko Acung
Foto Makanan di Kopi Ko Acung

Harga per orang: < Rp. 50.000

Makasih Infonya!

Informasi

Kopi Ko Acung

(Indonesia)

Jl. H. Agus Salim No. 16A, Menteng, Jakarta Pusat


Rata-rata: 4.3
Rasa:4.4
Suasana:4.1
Harga:4.4
Pelayanan:4.3
Kebersihan:4.3

Reviewer:

Foto Profil Marisa Aryani

Alfa 2020

1008 Review

478 Makasih