Review Pelanggan untuk Kopi Kotaku

Hidden Gem.

oleh Della Ayu, 16 Juni 2019 (5 tahun yang lalu)

1 pembaca berterima kasih ( Makasih terbanyak)

4.0
Foto Interior di Kopi Kotaku
Foto Makanan di Kopi Kotaku

Kalau mau mampir kesini harus extra tengok ke kanan jalan ya, karena coffee shopnya agak menjorok ke belakang dan ga begitu keliatan dari depan. Patokannya sebelah barber shop atau ikutin mapsnya juga pasti sampai kok.

Konsep dasar coffee shopnya memang terlihat jelas dari design interior dan penataan kursi, minimalist ala coffee shop Jepang. Selain coffee shop disini juga bisa jadi coworking space.

Untuk menu kopi cukup banyak varian, dari kopi, non kopi sampai signature mereka. Sayang, waktu aku kesini beans untuk manualnya sedang kosong jadi aku cuma pesen hot latte aja. Rasanya ringan kok, tipis manis aku suka, ga begitu strong banget kopinya jadi buat yang ga begitu kuat ngopi bisa pesen ini.

Foto lainnya:

Foto Makanan di Kopi Kotaku
Foto Makanan di Kopi Kotaku

Harga per orang: < Rp. 50.000

Makasih Infonya!
1 pembaca berterima kasih.

Informasi

Kopi Kotaku

(Kafe)

Jl. Wijaya I No. 73, Wijaya, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan


Rata-rata: 3.7
Rasa:3.6
Suasana:3.8
Harga:3.4
Pelayanan:3.7
Kebersihan:3.7

Reviewer:

Foto Profil Della Ayu

Alfa 2022

1332 Review

725 Makasih