Review Pelanggan untuk Lala Coffee & Donuts

Tehnya TWG

oleh Prido ZH, 20 Oktober 2018 (5 tahun yang lalu)

4.0
Foto Makanan di Lala Coffee & Donuts
Foto Makanan di Lala Coffee & Donuts

Kalo kalian mampir kesini, jangan sambil nyanyi soundtrack Teletabies yaa, meskipun namanya Lala coffee, nama ini diambil dari nama pemilik coffeeshopnya. Coffeeshop yang baru beberapa bulan hadir di Radio dalam ini, ga cuma jual es kopi atau minuman kopi. Tapi juga ada Teh kudapan seperti donat.

Waktu gue kesini sih mesennya Es Kopi Susu Strong. Es kopi susu yang salah satunya jadi andalan Lala Coffee. Karena minuman ini pake embel-embel ‘strong’ yaaa pas gue minum ini emang rada strong rasanya. Udah gitu lembut adanya, manis sruputannya.

Hot Tea juga oke nih, mesen Hot Tea dan teh nya TWG. Konon katanya TWG ini teh paling manteb sejagad raya. Dan TWG yang gue pilih aroma Earl Grey. Dari merk teh dan pilihan aromanya, gue ngerasa relax banget minum teh ini.

Ditambah donat buatan Lala coffee yang rasa donatnya enak banget. rasa Ovomaltine & Nutella Bomb jadi pilihan gue. Kalo ovomaltine ini donatnya bolong, tapi rasa ga bohong. Ovomaltinenya ga pelit, daging donatnya super lembut & empuk. Kalo yang Nutella Bomb donatnya ga bolong, tapi rasa ga bohong. Ehhmm ini bukan dejavu. Tapi emang rasa enanknya pengulangan banget sampe doantnya abis.

©️prido (@frido.zh on instagram)

Foto lainnya:

Foto Makanan di Lala Coffee & Donuts
Foto Makanan di Lala Coffee & Donuts
Foto Interior di Lala Coffee & Donuts
Foto Makanan di Lala Coffee & Donuts
Foto Makanan di Lala Coffee & Donuts
Foto Makanan di Lala Coffee & Donuts
Foto Makanan di Lala Coffee & Donuts
Foto Interior di Lala Coffee & Donuts
Foto Makanan di Lala Coffee & Donuts
Foto Interior di Lala Coffee & Donuts
Foto Interior di Lala Coffee & Donuts
Foto Interior di Lala Coffee & Donuts
Foto Makanan di Lala Coffee & Donuts
Foto Makanan di Lala Coffee & Donuts
Foto Makanan di Lala Coffee & Donuts

Harga per orang: < Rp. 50.000

Makasih Infonya!

Informasi

Lala Coffee & Donuts

(Kafe)

Jl. Radio Dalam Raya No. 54B, Radio Dalam, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan


Rata-rata: 4.0
Rasa:4.1
Suasana:3.9
Harga:4.4
Pelayanan:3.8
Kebersihan:4.0

Reviewer:

Foto Profil Prido ZH

Alfa 2021

1202 Review

1893 Makasih