Review Pelanggan untuk Loko Cafe

Kafenya PT KAI

oleh Ika Nurhayati, 27 Oktober 2019 (4 tahun yang lalu)

3.6
Foto Eksterior di Loko Cafe
Foto Interior di Loko Cafe

Tahu kafe di Stasiun Manggarai ini dari teman-teman yang pernah lewat. Loko Cafe, usaha kafe PT KAI, berlokasi di antara lobi stasiun dan area parkir motor.

Untuk kafe di stasiun kereta lokal, area duduk lumayan, menampung 20-an pengunjung kalau tak salah ingat. Isi menu juga oke, dari camilan, makanan berat, sampai aneka minuman termasuk kopi. Harga IMHO masih bersahabat.

Saya pesan mushroom omelette dan manual brew (japanese iced coffee) dengan biji kopi Wonosobo, total 50 ribuan. Omelette terhidang dengan sedikit coleslaw dan kentang goreng. Buat brunch sih porsi dan rasa oke, cuma sampai makanan tandas enggak ada penampakan jamur .

Kopi manual brew ternyata lumayan juga, padahal justru saya tidak berharap banyak. Keluar aftertaste sedikit manis dari kopi Wonosobo ini. Ah jadi penasaran sama kafe Loko di stasiun-stasiun lain.

Foto lainnya:

Foto Makanan di Loko Cafe

Harga per orang: < Rp. 50.000

Makasih Infonya!

Informasi

Loko Cafe

(Kafe)

Stasiun Manggarai
Jl. Manggarai Utara I, Manggarai, Jakarta Selatan


Rata-rata: 3.8
Rasa:3.5
Suasana:3.8
Harga:4.0
Pelayanan:4.0
Kebersihan:3.8

Reviewer:

Foto Profil Ika Nurhayati

Alfa 2019

687 Review

446 Makasih