Review Pelanggan untuk Lucky Cat Coffee & Kitchen

Puas, Perlu Revisit :)

oleh Darsehsri , 01 Agustus 2017 (7 tahun yang lalu)

3 pembaca berterima kasih

4.2
Foto Makanan di Lucky Cat Coffee & Kitchen
Foto Interior di Lucky Cat Coffee & Kitchen

Ketinggalan memang baru nyambangi lucky cat sekarang,tapi bukan tanpa alasan saya baru ke coffee shop ini, karena beberapa kali datang di malam hari ngga dapat parkir dan full pemgunjung,dari pada ngga nyaman mending pilih nunda aja.

Akhirnya minggu pagi sengaja datang untuk breakfast bareng anak saya dan teman foodies. Suasananya homey sekali,selain banyak spot buat foto kece juga coffee shopnya adem meskipun atapnya memakai kaca transparan.

Pelayanan bagus,cukup komunikatif sama pengunjung dan pesanan saya juga ngga lama datangnya.
Untuk harga minuman standar coffee shop jakarta tapi untuk harga makanan cukup pricey tapi worth it dengan rasanya yang menurut saya lebih baik dibanding resto ala-ala western.

Vanilla Latte idr 40k
Komposisinya pas,rasanya ngga pahit juga ngga terlalu manis. Kalo yang suka kopi ringan,bisa pilih vanilla lagte ini.

Cappucinno idr 40k
Disajikan dalam cangkir terracotta,kental dan wangi,rasanya enak.

Salmon & Black Olive Spaghetti idr 69k
Saya request pedas,awal-awal ngga terasa tapi makin ke bawah makin pedas. Seporsi spaghetti ini rame sekali isiannya,ada spinach,black olive,garlic bread,cherry tomatos dan salmon. Kelihatannya sedikit tapi ternyata porsinya cukup banyak lho.

Pan Seared Salmon idr 79k
Satu potong salmon dengan tingkat kematangan yang pas disajikan diatas spinach with cream dan baby potatos. Creamnya enak banget,saya sampai nyocolin garlic bread saya ke creamnya. Spinachnya juga enak,ngga overcooked.

Foto lainnya:

Foto Interior di Lucky Cat Coffee & Kitchen
Foto Interior di Lucky Cat Coffee & Kitchen
Foto Makanan di Lucky Cat Coffee & Kitchen
Foto Interior di Lucky Cat Coffee & Kitchen
Foto Eksterior di Lucky Cat Coffee & Kitchen
Foto Interior di Lucky Cat Coffee & Kitchen
Foto Makanan di Lucky Cat Coffee & Kitchen
Foto Interior di Lucky Cat Coffee & Kitchen
Foto Interior di Lucky Cat Coffee & Kitchen
Foto Interior di Lucky Cat Coffee & Kitchen

Harga per orang: < Rp. 50.000

Makasih Infonya!
3 pembaca berterima kasih.

Informasi

Lucky Cat Coffee & Kitchen

(Kafe)

Plaza Festival, Lantai Upper Ground
Jl. HR Rasuna Said, Kuningan, Jakarta Selatan


Rata-rata: 3.9
Rasa:3.8
Suasana:4.3
Harga:3.5
Pelayanan:3.8
Kebersihan:4.0

Reviewer:

Foto Profil Darsehsri

Alfa 2023

3356 Review

1593 Makasih