Review Pelanggan untuk Maikeru

Wow enak semua makanannya

oleh Ladyonaf @placetogoandeat, 14 Desember 2021 (2 tahun yang lalu)

2 pembaca berterima kasih

4.6
Foto Interior di Maikeru
Foto Makanan di Maikeru

Maikeru ini lokasinya di tulodong, pas di belokan senopati menuju SCBD. Posisi tepatnya di atasnya william's. Tempatnya cukup besar, ada beberapa ruangan privatenya juga. Aku suka banget sih sama tempatnya, homey, warm and cozy. 

Untuk menunya disini japanese izakaya, grill & bar, no pork and no lard yaa. Banyak banget variasinya dan sangat menarik. Aku dan teman-teman coba beberapa menu diantaranya : 

MAIN COURSE
- Bento Black chicken Karage with curry sauce : disajikan di kotak bento, isinya banyak juga loh ini, ada gyoza, chicken karage yang unik warna hitam, salad, nasi dan curry sauce. Chicken karagenya enak banget ini gurih dan empuk, sauce currynya juga enak banget. Recommend! 

- King Prawn Mentai : king prawn di grill dan diatasnya ada sauce mentai. Prawn nya ukurannya cukup besar, fresh dan enak apalagi ditambah sauce mentai.

- tomato cherry beef bacon : cherry tomato digulung dengan beef bacon, disajikan dengan bentuk seperti sate. 

- okonomiyaki beef : campuran kol, daging sapi, acar jahe, dan adonan tempura. Disajikan dengan mayonese dan katsuobushi. Enak dan gurih. 

- nori butter rice : recommend banget ini nasi dengan campuran butter dan nori. Makan nasinya aja udah gurih banget.

- yakitori platter : yakitori platter ini kita pesen beberapa, ada yang manis dan asin, diantaranya ada tsukune, momo, sasami, mune, gizzard dan heart. Semuanya enak tapi favorit aku yang tsukune, momo dan sasami. 

- salmon with wasabi mashed potato : salmonnya fresh, dimarinated dengan soyu, bumbunya meresap sempurna, gurih enak.

- gomadare salad : saladnya segar dan fresh, cocok untuk sharing appetizer. Isinya ada ubi, avocado dan vegetables, disajikan dengan dressing gomadare. 

- salmon bowl : salmon yang dipotong kotak2 dan digoreng dengan tepung. Enak banget, crunchy luarnya dan empuk dalamnya. Disajikan dengan wafu sauce, perfect combo. 

- angus beef tongue : ini menu juara disini, favorit aku dari semuanya dan wajib banget dipesen kalau kesini. Beef tongue diiris tipis,digoreng dengan tare sauce, super empuk dan juicy, ga terasa seperti tongue malah lebih mirip beef slice. Disajikan dengan sauce sesame dan garlic. Tidak pake sauce nya aja udah enak banget apalagi ditmbah sauce. Mantep banget!

DESSERT
- nori ice cream : sweet potato glazed with honey dan soyu diatasnya homemade nori seawed ice cream.  enak banget ini, sweet potatonya manis dan cocok sekali dicombine dengan ice cream nori seawed. Ice creamnya aku pikir bakal aneh rasanya tapi ternyata engga loh, malah enak. 

- soy pudding : super soft pudding yang terbuat dari susu kedelai dan cream, disajikan dengan taburan kacang mede, dan brown sugar. Enak banget! Puddingnya terasa melt di lidah. Recommend! 

- shokupan dessert : toast bread ala japan, diisi dengan potongan buah strawberry, kiwi dan peach, disajikan dengan ogura ice cream. Toast nya garing luarnya empuk dalamnya, enak apalagi dicombine dengan ice creamnya. Top!

DRINK
Kita pesan beberapa minuman yaitu crystal spring, pink party punch, yakultzu, sunshine. Aku cuma coba 1 minuman aja yaitu yakultzu, ini campuran yuzu, yakult dan passion fruit. Rasanya lebih dominan rasa yakult, enak, manis asam segar

Well, overall recommend banget coba di maikeru ini, makanannya semua enak dan memuaskan. Tempatnya juga nyaman, servicenya bagus dan harganya ramah di kantong.  

Foto lainnya:

Foto Makanan di Maikeru
Foto Interior di Maikeru
Foto Interior di Maikeru
Foto Interior di Maikeru
Foto Interior di Maikeru
Foto Interior di Maikeru
Foto Interior di Maikeru
Foto Makanan di Maikeru
Foto Makanan di Maikeru
Foto Makanan di Maikeru
Foto Makanan di Maikeru
Foto Makanan di Maikeru
Foto Makanan di Maikeru
Foto Makanan di Maikeru
Foto Makanan di Maikeru
Foto Makanan di Maikeru
Foto Makanan di Maikeru
Foto Makanan di Maikeru
Foto Interior di Maikeru
Foto Makanan di Maikeru
Foto Makanan di Maikeru
Foto Makanan di Maikeru

Harga per orang: < Rp. 50.000

Makasih Infonya!
2 pembaca berterima kasih.

Informasi

Maikeru

(Jepang)

Jl. Tulodong Atas No. 28, Senopati, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan


Rata-rata: 4.3
Rasa:4.1
Suasana:4.4
Harga:3.8
Pelayanan:4.5
Kebersihan:4.5

Reviewer:

Foto Profil Ladyonaf @placetogoandeat

Alfa 2023

4304 Review

2288 Makasih