
Review Pelanggan untuk Moku Japanese Coffee
kopi yang aman di perut
oleh Elvira Sutanto, 16 Maret 2019 (sekitar 6 tahun yang lalu)
1 pembaca berterima kasih
Kembali lagi kesini karena penasaran dengan rasa2 lainnya dan juga rasa kopinya cocok dengan selera saya
Saya cobain Moku Original Latte(24k) dan Matcha Coffee(32k) dan semua minuman mereka bisa request less sugar. Utk yang Original Latte rasanya agak membingungkan buat saya, rasa susunya ga creamy tp kaya ad gurihnya sdikit,gatau pakai merk ap. Unik sih tapi kurang cocok utk saya
Utk Matcha Coffeenya pekat banget matchanya, rasa matchanya ga yang murahan, ini terasa pakai matcha premium. Rasa matcha dan coffeenya balance, lalu saya request less sugar juga supaya lebih pahit. Minuman yang ini ga pakai susu. Double caffein kick deh ini dari matcha dan kopinya haha
Pembuatan minuman tipe japanese style ini menurut saya rasa kopinya lebih ringan dan nyaman di perut, cocok buat org yang suka minum kopi tapi takut kena maag atau yang kurang suka kopi juga bisa minum. Sejauh ini masih paling favorit mocha charcoal coffeenya. Bakal balik lagi utk cobain varian lainnya, apalagi skrg varian barunya dan harganya juga masih bersahabat di kantong
Menu yang dipesan: moku original latte, Matcha Coffee
Harga per orang: < Rp. 50.000