Review Pelanggan untuk Mucca Steak

Cheese Garlic Breadnya bikin nagih

oleh UrsAndNic , 06 September 2017 (sekitar 7 tahun yang lalu)

3.8
Foto Makanan di Mucca Steak

Norwegian salmon Steak

Foto Makanan di Mucca Steak

Salmon Fettucine

Mucca adalah Steak House yang bernaung di bawah manajemen yang sama dengan Gandy Steak House. Seperti yang kita ketahui Gandy Steak house ini adalah salah satu resto legend di Jakarta yang masih tetap eksis sampai saat ini. Mucca steak house di City Walk yang sudah buka sekitar 1 tahun yang lalu ini tempatnya spacious interiornya terlihat lebih modern dan casual dari Gandy. Untuk menu steaknya sebenarnya hampir mirip dengan Gandy, tapi di Mucca harganya lebih terjangkau. Untuk dinner kali ini saya dan teman2 memilih menu yang lengkap mulai dari starter sampai dessert. 

Starter : 

*Cheese Garlic bread (35k) – toasted soft roll dari complimentary breadnya Gandy dengan topping parmesan dan mozzarella cheese. Expecting soft rollnya agak crunchy tapi ternyata teksturnya tetap soft. Meskipun agak soft rasanya enak banget. Bayangin aja enaknya soft rollnya Gandy di tambah dengan gurihnya mozzarella cheese dan parmesan cheese. Untuk saya 1 porsi ini sepertinya nga rela buat sharing deh, soalnya memang enak. 

Salad : 

*Grilled Chicken Caesar salad (61k) – Jaman dulu di Gandy, saya suka banget dengan salad dan dressing di Salad Barnya. Jadi begitu pesan menu ini lidah saya familiar banget dengan dressingnya yang mirip banget dengan Gandy Saladnya fresh,grilled chickennya juga enak. Porsinya juga cukup banyak, bisa sharing untuk 2 orang. 

Main course : 

* Special Marble AUS Sirloin 200gr (128k) - menu ini adalah Japanese style beef dengan food presentation yang old school. Tingkat kematangan steak yang direkomendasikan adalah medium. Steaknya empuk, butter saucenya tasty dan mushroom saucenya juga enak, lebih kental dari mushroom sauce di Gandy tapi mushroomnya kurang banyak. Acar Bawang dan cabe rawit khas Gandy juga disediakan di sini. 

*Norwegian salmon Steak (80k) dengan butter sauce – Porsi salmonnya cukup besar dan potongannya terlihat mirip dengan dada ayam. Untuk tastenya enak juga, tapi karena kami sempat minta direheat, salmonnya jadi agak overcooked. Next time saya pasti akan langsung makan deh nga pake foto2 dulu hahaha. Dari segi harga sesuai untuk porsinya yang sebesar itu. 

*Salmon fettucine (69k) - Fettucine ini berwarna hijau, homemade dan warna hijaunya dari campuran daun bayam. Fettucine ini tasty tapi agak dry, potongan salmonnya juga cukup banyak. Tidak terlalu creamy, overall taste ok.

Dessert : 

*Vanila ice cream (20k) - Vanila ice cream ini tampil cantik di Martini glass dengan topping daun mint dan red cherry. Rasanya juga enak, cocok untuk dessert. 

*Hot chocolate brownies with Nutella (49k) – dua potong brownies yang bagian tengahnya di olesi Nutella dan toppingnya vanilla ice cream. Untuk saya browniesnya terlalu moist dan agak kemanisan. Tapi untuk yang suka manis, pasti akan suka dengan menu ini. 

Untuk minuman pesan beberapa minuman seperti Iced tea dan Iced Cappucinonya tastenya standard café pada umumnya. 

Saya suka ambiancenya yang nyaman dan terasa homey. Makanan dan minumannya juga enak dan harganya juga cukup terjangkau. Pasti akan kembali lagi ke tempat ini bersama keluarga dan teman2. 

Foto lainnya:

Foto Makanan di Mucca Steak
Foto Makanan di Mucca Steak
Foto Makanan di Mucca Steak
Foto Makanan di Mucca Steak
Foto Makanan di Mucca Steak
Foto Makanan di Mucca Steak
Foto Makanan di Mucca Steak
Foto Makanan di Mucca Steak
Foto Makanan di Mucca Steak
Foto Makanan di Mucca Steak
Foto Interior di Mucca Steak
Foto Interior di Mucca Steak
Foto Interior di Mucca Steak
Foto Eksterior di Mucca Steak
Foto Interior di Mucca Steak
Foto Interior di Mucca Steak

Menu yang dipesan: Norwegian salmon Steak, salmon fettucine, cheese garlic bread, Grilled Chicken Caesar Salad, Special Marble AUS Sirloin 200gr, vanila ice cream, Hot chocolate brownies with Nutella

Harga per orang: Rp. 100.000 - Rp. 200.000

Makasih Infonya!

Informasi

Mucca Steak

(Barat)

Citywalk Sudirman, Lantai 1
Jl. KH Mas Mansyur, Tanah Abang, Jakarta Pusat


Rata-rata: 3.8
Rasa:3.8
Suasana:3.7
Harga:3.6
Pelayanan:3.9
Kebersihan:3.9

Reviewer:

Foto Profil UrsAndNic

Alfa 2023

5177 Review

2380 Makasih