Review Pelanggan untuk Nasi Goreng & Ayam Malaya Lombok
Gohyang tuh ituuu....
oleh Shanaz Safira, 11 Maret 2019 (hampir 6 tahun yang lalu)
instagram : @eatfotainment
Jarang-jarang ke daerah mari, tapi pas lagi ada acara di sekitar sini, teman merekomendasikan untuk makan malam. Aku pertamanya tertarik karena nama menunya sih "ayam gohyang". Wah cem mana itu bentukannya. Baru dengar.
Sampai di jalan lombok, seberang pom bensin. Ada tempat makan gerobakan yang ramai. Untungnya masih dapat tempat duduk. Pesannya ya yang bikin penasaran itu. Ayam gohyang hehee.
Pas makanan sampai, dari tampilan memang unik. Jadi daging ayamnya dicincang dan digoreng jadi garing, disiram kuah seperti kuah fuyunghai (atau memang?). Untuk rasanya sendiri aku suka, taoi ga yang wow banget. Mungkin karena ga mengikuti saran temen-temenku untuk pakai cabe rawit potong ? Hehe.
Selain gohyang, ayam malaya dan ayam kuluyuknya katanya recommended. Bakal coba ah kalau kemari lagi hehe.
Foto lainnya:
Harga per orang: < Rp. 50.000
Informasi
Reviewer: