Review Pelanggan untuk Ncek Legenda Noodle Bar

Bakmi Tantangan

oleh Tirta Lie, 04 Agustus 2015 (hampir 9 tahun yang lalu)

1 pembaca berterima kasih

3.4
Foto Makanan di Ncek Legenda Noodle Bar

Bakmi Gubernur

Foto Eksterior di Ncek Legenda Noodle Bar

Akhir - akhir ini banyak bermunculan wira usahawan muda yang berkecimpung didunia kuliner bakmi yang selama ini seperti yang kita ketahui bersama para usahawan bakmi selalu didominasi oleh kalangan yang sudah berumur ( mengingat dari segi pengalaman ), sebut saja bakmi chino, bakmi holiaw, bakmi garing bethanie, bakmi benteng, bakmi afo, bakmi a'ang 51 dan bakmi - bakmi lainnya yang pemiliknya adalah anak - anak muda yang kreatif yang banyak membuat inovasi baru sehingga memberikan warna tersendiri dalam dunia per bakmi an tanah air...bakmi n'cek legenda ini merupakan salah satunya, pemiliknya merupakan seorang anak muda yang kreatif yang membuat pilihan bakminya dengan menggunakan kata - kata yang menarik, ada pilihan Camat untuk porsi Single, Gubernur untuk porsi Double & Presiden untuk porsi Triple sehingga memberikan tantangan kepada para konsumen untuk mencobanya ( berdasarkan keterangan dari pemiliknya nama bakmi serta inovasi tersebut didapatkannya dari pengalamannya sebagai penikmat bakmi sebelum memulai usaha )...untuk bakminya sendiri secara keseluruhan layak dijadikan sebagai bakmi favorit oleh para penggemar bakmi daging babi ayam jamur dimanapun berada...daging babi panggang serta daging ayam jamurnya yang lezat ( buatan sendiri ) menjadi kekuatan utama bakmi ini...layak masuk kedalam kumpulan bakmi - bakmi terbaik & terlezat yang ada di Jakarta & mendapatkan 4 bintang kelezatan...

Menu yang dipesan: Bakmi Gubernur

Harga per orang: < Rp. 50.000

Makasih Infonya!
1 pembaca berterima kasih.

Informasi

Ncek Legenda Noodle Bar

(China)

Jl. Kelapa Hibrida Raya Blok QK1 No. 6, Kelapa Gading, Jakarta Utara


Rata-rata: 3.7
Rasa:4.1
Suasana:3.4
Harga:3.8
Pelayanan:3.7
Kebersihan:3.6

Reviewer:

Foto Profil Tirta Lie

Alfa 2018

1690 Review

931 Makasih