Review Pelanggan untuk Ojju

Korean Food, Full of Mozarella

oleh Jacklyn || IG: @antihungryclub, 10 Januari 2020 (hampir 5 tahun yang lalu)

1 pembaca berterima kasih

4.8
Foto Makanan di Ojju
Foto Makanan di Ojju

Ojju -- Tempat jualan makanan Korea yang kekinian. Memutuskan untuk ke sini karena dapat special invitation dari Perkul, thank youu 💕.

Di sini, kita memesan Drumstick (149,9k), Mozarella Tteok (54,9k), & Bokkeumbap. Harga segitu sudah worth it menurut gue karena porsi makanan mereka juga banyak banget dan gak habis kalau makan sendiri. So, kalau makan ini kalian harus ajak teman/keluarga dan sharing.

Yuk, review makanannya.

1). Drumstick: Drumstick di sini mereka campur dengan lelehan keju mozarella dan dililit dengan keju yang so melted. Rasanya enak dan rich, ada perpaduan asam dan rasa gurih karena perpaduan rasa saus di ayam dengan keju mozarella yang disajikan. Hal ini tentu bikin kita cepat kenyang meski baru makan satu ayam (that's why harus sharing). Sama saos di ayamnya, rasanya persis seperti saos bolognese tapi, rada keasaman. Mereka juga campur kentang goreng yang rasanya asin gurih serta bertekstur lembut + gak terlalu oily.

2). Mozarella Tteok: Tekstur tteopokinya kenyal meski kenyalnya kenyal padat. Rasa kuah tteopokinya mirip tomat meskipun sedikit keasaman. Anyway, rasa mozarellanya menurutku gak terlalu mendominasi karena di lidah tetap yang mendominasi adalah rasa kuah tteopokinya. Mereka juga campur dengan odeng.

3). Bokkeumbap: Gue lupa kemarin yang dipesan yang mana, antara chicken atau beef lupa. Tapi, overall ini rasanya lumayan enak. Di lidah rasanya lebih didominasi oleh aroma rumput laut, tentu karena mereka campur rumput laut. Tapi, rasa mereka juga rich karena ada perpaduan rasa asam dan asin yang pas. Tenang aja, mereka gak pedas, kok rasanya.

Ambience tempatnya juga enak, cocok buat ngumpul-ngumpul serta banyak hiasan dinding yang photogenic dan Korea abis. Pelayanannya pun ramah dan friendly, dan mereka juga bisa bantu kita masak 😊.

Foto lainnya:

Foto Makanan di Ojju
Foto Makanan di Ojju
Foto Makanan di Ojju

Menu yang dipesan: Drum stick, mozarella tteok, Bokkeumbap

Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000

Makasih Infonya!
1 pembaca berterima kasih.

Informasi

Ojju

(Korea)

Mall of Indonesia, Lantai 1
Jl. Boulevard Barat Gading, Kelapa Gading, Jakarta Utara


Rata-rata: 4.1
Rasa:4.3
Suasana:4.3
Harga:3.8
Pelayanan:4.1
Kebersihan:4.3

Reviewer:

Foto Profil Jacklyn  || IG: @antihungryclub

Alfa 2023

1142 Review

323 Makasih