Review Pelanggan untuk Oku Tei Japanese Food

Bento ❤.

oleh Jacklyn || IG: @antihungryclub, 19 Desember 2019 (hampir 5 tahun yang lalu)

4.4
Foto Makanan di Oku Tei Japanese Food
Foto Makanan di Oku Tei Japanese Food

Oku Tei -- Untuk kedua kalinya, gue datang ke mari buat cobain makanan mereka. Kali ini, gue pesan menu mereka yang bento. Harganya gue lupa berapa tapi, porsi mereka banyak dan juga mereka kasih kuah miso.

Rasa makanan yang ini enak. Berbeda dari makanan kemarin, bumbu pada menu ini itu rasanya ada. Rasa makanannya itu kaya karena gue sendiri mencampurkan makanan ini dengan miso dan sempat campur mayonaise. Pas campur miso (bukan gak enak, sih) tapi, lebih ke gue belum terbiasa sama rasanya.

Untuk rasa ayamnya itu enak, benar-benar nagih ayam satu ini. Dagingnya itu lembut, bagian luarnya ada 2 tekstur (ada tekstur lembut dan ada juga yang crunchy), pas dicampur kuah miso--rasanya gak ketutupan, dan daging ayamnya gak oily. Pokoknya, menu kali ini gak mengecewakan dan cocok buat dicobain.

Gue merekomendasikan menu ini saat kalian mampir ke Binus dan mau coba ini ;) .

Harga per orang: < Rp. 50.000

Makasih Infonya!

Informasi

Oku Tei Japanese Food

(Jepang)

Binus Anggrek, Lantai Basement
Jl. Kebon Jeruk Raya, Kebon Jeruk, Jakarta Barat


Rata-rata: 3.7
Rasa:3.5
Suasana:3.0
Harga:3.8
Pelayanan:4.5
Kebersihan:3.8

Reviewer:

Foto Profil Jacklyn  || IG: @antihungryclub

Alfa 2023

1131 Review

319 Makasih