Review Pelanggan untuk Omnikopi

SANGAT COCOK UNTUK WORK FROM CAFE

oleh Alvin Johanes , 19 Oktober 2021 (2 tahun yang lalu)

1 pembaca berterima kasih

4.0
Foto Interior di Omnikopi
Foto Interior di Omnikopi

Cari rekomendasi tempat nongkrong yang super pewe? Omni Kopi adalah solusi nya. Lokasi coffee shop ini ada di jalan warung jati barat. 
.. 
Mereka punya ruangan indoor dan semi indoor. Ruangan indoor dari segi dekorasi bagus banget dan cocok untuk Work From Cafe. Ruangan semi indoor khusus untuk smoking area. Tapi aku berasa nongkrong disini lebih tenang dan merasa ada di rumah. 
.. 
Mereka selain menjual kopi, ada menu snack, makanan berat, hingga dessert. Aku coba beberapa menu disini: 
.. 
1. Omnikopi Fried Chicken - Butter Rice (Rp 45.000) 
Aku lupa untuk harga makanan ini. Tapi ini range harga antara Rp 35.000 sampai Rp 45.000. Satu hidangan terdiri dari butter rice, fried chicken, dan creamy spinach. 
.. 
Sejujurnya, penyajian ayam menggunakan tulang itu tidak tepat di dalam hidangan tersebut. Ayam disini dari tingkat kematangan bagus, cuman agak asin di bagian kulit. Spinach creamy juga enak dan berfungsi untuk balance asin dari ayam tersebut. 
.. 
Butter rice disini buat rasa monoton dan terpisah. Butuh yang namanya aromatic dan seasoning yang menambahkan rasa dari nasi tersebut. 
.. 
2. Samosa Mamayu (Rp 33.000) 
Secara umum, isian samosa berupa daging dan lebih banyak rempah. Tapi karena konsep nya kafe dan penyesuaian rasa, isian samosa berupa keju dan saus spicy creamy mayonaise. 
.. 
Tapi buat saya ini enak. Bagian permukaan luar masih crunchy dan rasa nya pun juga kompleks. Ada pedas, asin dari keju tidak dominan, dan creamy. 
.. 
3. Kue Klepon Omni (Rp 38.000) 
Dessert selalu paling the best diantara yang lain. Menurut aku, klepon cake disini enak banget. Manis dan gurih pas banget. Ada tekstur crunchy dari remahan kelapa parut. Unik nya di dalam klepon ada selai juga. Es krim disini menambahkan kesegaran di dalam hidangan tersebut. 
.. 
Tipe kue klepon ini kan souffle, jadi tekstur nya agak bantet. Dimana saat mau diambil, masih nempel di piring. 
.. 
4. Es Kopi Susu Omni (Rp 25.000) 
Komposisi biji kopi disini adalah 70% Robusta dan 30% Arabica. Kopi disini cukup strong dan masih oke untuk balance. Manis, pahit, dan susu nya menurut aku pas. Nongkrong berlama-lama disini, cocok untuk pesan kopi ini. 
.. 
5. Es Susu Permen (Rp 25.000) 
Minuman ini menurut aku kurang recommended. Rasa nya kayak bubuk permen karet dan manis banget ketika diminum. 
.. 
Harga sama rasa menurut aku masih oke. Pelayanan bagus dan kebersihan masih oke. 
.. 
Follow instagram: alvinjohanes18 untuk info kuliner yang akan aku kunjungi selanjutnya. Selamat Mencoba 😁. 
.. 
📍Omni Kopi - Jl. Warung Jati Barat No. 27, Pasar Minggu, Jakarta Selatan.

Foto lainnya:

Foto Makanan di Omnikopi
Foto Makanan di Omnikopi
Foto Makanan di Omnikopi
Foto Makanan di Omnikopi
Foto Interior di Omnikopi
Foto Makanan di Omnikopi
Foto Makanan di Omnikopi
Foto Interior di Omnikopi
Foto Interior di Omnikopi

Menu yang dipesan: es kopi susu omni, Americano, es susu permen, Samosa Mamayu, kue klepon omni, omnikopi fried chicken - butter rice

Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000

Makasih Infonya!
1 pembaca berterima kasih.

Informasi

Omnikopi

(Kafe)

Jl. Warung Jati Barat No. 27, Pasar Minggu, Jakarta Selatan


Rata-rata: 4.0
Rasa:3.8
Suasana:4.4
Harga:3.7
Pelayanan:3.9
Kebersihan:4.2

Reviewer:

Foto Profil Alvin Johanes

Alfa 2022

1020 Review

1582 Makasih