Review Pelanggan untuk ONTHREE.
A revisit dissapointment
oleh Eat Bite Snap , 30 September 2018 (sekitar 6 tahun yang lalu)
Berkunjung ke Onthree lagi karena mau ngajak temen2 foto OOTD sekalian brunch cantik, sayangnya visit kali ini mengecewakan gak kaya di visit pertama sebelum ini.
1. Ada menu baru brunch, lupa namanya tapi ada toast dengan spinach, tomatoes, mushrooms and poached egg. Porsinya sendiri cukup besar untuk disharing berdua. Sayangnya secara taste menurut aku sangat asin, jadi aku kemarin gak bisa makan banyak2. Untuk mengurangi asinnya, kita makannya bareng dengan rotinya supaya rasanya lebih ternetralisir.
2. Kurugoma coffee: Ini emang kopi favorit aku di Onthree, jadi mesen ini lagi deh. Sayangnya, di kunjungan ini rasa kopinya berbeda dengan ekspektasi aku. Kemarin kopinya memiliki aftertaste yang pahit dan kurang enak di lidah, rasa black sesamenya juga kurang berasa dibanding kunjungan sebelumnya.
Kecewa sih kenapa secara rasa kok beda banget ya sama visit pertama, padahal secara tempat udah cantik banget buat OOTD dan juga nyaman untuk nongkrong lama2.
Foto lainnya:
Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
Informasi
(Kafe)
Reviewer: