Review Pelanggan untuk Phos Coffee & Eatery

Good Coffee

oleh Fannie Huang||IG:@fiehuang, 26 Agustus 2020 (sekitar 4 tahun yang lalu)

4.6
Foto Makanan di Phos Coffee & Eatery

Kedai kopi yang satu ini terletak di area King Foto. Ketika masuk melalui pintu samping dan diharuskan mencuci tangan, kemudian tes suhu dan alas sepatu juga disemprot dengan cairan khusus.

Saya berkunjung menggunakan promo dan barista cukup ramah.

Di dalam, coffee shopnya bernuansa modern dan rustic meski tidak terlalu luas dan tidak ada jarak antar meja.

Saya mencoba :

1. Hot Latte (IDR 30k)

Saya sudah mencoba latte di berbagai tempat dan latte di sini merupakan salah satu yang cocok dengan selera saya.

Lattenya tidak terlalu berbusa dan tidak watery. Rasanya juga tidak dominan susu. Sebaliknya, rasa kopinya cukup dominan sehingga terasa pahitnya. Mungkin komposisi espresso dan susunya lebih banyak.

Selain itu aroma kopinya juga wangi dan terasa sejak tegukan pertama. Ini coffer shop yang cocok untuk menikmati kopi karena kopinya memang enak.

Harga per orang: < Rp. 50.000

Makasih Infonya!

Informasi

Phos Coffee & Eatery

(Kafe)

King Foto
Jl. KH Hasyim Ashari No. 36, Roxy, Jakarta Barat


Rata-rata: 3.9
Rasa:3.9
Suasana:4.1
Harga:3.6
Pelayanan:3.9
Kebersihan:4.0

Reviewer:

Foto Profil Fannie Huang||IG:@fiehuang

Alfa 2023

3291 Review

1637 Makasih