Review Pelanggan untuk Porta Coffee and Kitchen

Ice Cube Terlalu Manis

oleh Ika Nurhayati, 25 November 2017 (hampir 7 tahun yang lalu)

3.6
Foto Makanan di Porta Coffee and Kitchen
Foto Makanan di Porta Coffee and Kitchen

Lupa cek akun IG Portafilter sebelum jalan, mampir sore bulan lalu, lokasi akan ditutup untuk acara khusus. Tapi untungnya kami masih diperbolehkan mengopi di situ sekitar setengah jam. Karena keterbatasan waktu selain kopi, saya dan teman cuma mencicipi cake.

Saya pesan ice cube hazelnut (45 ribu) dan raspberry mille crepe (42 ribu). Teman saya pesan cold brew (30 ribu) dan my body quencher (45 ribu) dalam kemasan sehingga mudah dibawa kalau tidak habis, plus nastar crumble (40 ribu).

Bisa dibilang cake di Portafilter recommended. Teman suka nastar crumble, katanya cake ini lembut dan selai nanasnya banyak. Raspberry mille crepe pun lumer di mulut, selai raspberry bikin cake lapis ini manisnya tidak nyelekit.

Sayang buat saya kopi dalam ice cube hazelnut tidak terasa, rasa manis terlalu dominan. Sayang juga saat itu sudah kehabisan waktu buat mencicipi kopi lain seperti latte. Tapi kata teman saya, cold brew enak apalagi harganya termasuk murah buat kopi sejenis. Demikian juga my body quencher yang berkomposisi air kelapa, chia seeds, dan jeruk nipis, tapi soal harga mengingat botolnya tak besar, lumayan deh. 

Foto lainnya:

Foto Makanan di Porta Coffee and Kitchen
Foto Interior di Porta Coffee and Kitchen
Foto Interior di Porta Coffee and Kitchen
Foto Interior di Porta Coffee and Kitchen
Foto Interior di Porta Coffee and Kitchen
Foto Interior di Porta Coffee and Kitchen
Foto Interior di Porta Coffee and Kitchen

Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000

Makasih Infonya!

Informasi

Porta Coffee and Kitchen

(Kafe)

Jl. Boulevard Timur Raya Blok A No. 1, Kelapa Gading, Jakarta Utara


Rata-rata: 3.8
Rasa:3.8
Suasana:4.3
Harga:3.4
Pelayanan:3.7
Kebersihan:4.0

Reviewer:

Foto Profil Ika Nurhayati

Alfa 2019

687 Review

446 Makasih