Review Pelanggan untuk Porta Coffee and Kitchen
Tempatnya enak buat nongki lama-lama
oleh Yuli || IG: @franzeskayuli, 16 Desember 2016 (sekitar 8 tahun yang lalu)
Well, abis lunch diajakin teman-teman kantor kesini. Tempatnya gak susah dicari sih. Pokoknya sebelum RS Gading Pluit dan Shell. Ada petunjuk cafenya juga kok dipinggir jalan! :D
Butuh yang segar-segar, akhirnya gue memilih Crystal Red, sedangkan teman gue pilih Caramel Cold Brew dan Caramel Latte.
Lalu untuk camilannya kita pilih Fungi Cheese Pizza.
Well untuk Crystal Red menurut gue rasanya biasa sih buat gue, ya cuma seger-segeran aja, rasa sirupnya menggantung.
Sempat cobain Caramel Cold Brew nya, dan enaak, sedangkan Caramel Latte nya juga enak buat gue, kalo kata temen gue itu too much caramel, jadinya agak kemanisan.
Fungi Cheese Pizza nya sih favorit gue dan temen gueeee. Ini cuma tortila skin yang dikasih keju cheddar mozza parmesan dan jamur gitu, tapi menurut gue ratio ketiga keju ini pas banget jadi keluar semua rasa kejunya, gak ada yang mendominasi, RECOMMENDED!
Dari segi tempat, gue sih super nyamaannn lama-lama disini. Tempatnya cukup luas, high ceiling gitu. Dekorasinya christmas abiss interiornya gue suka dengan dominasi kayu gitu dan pastinya instagram-able banget tempatnya.
Foto lainnya:
Menu yang dipesan: Crystal Red, Caramel Cold Brew, Latte, Fungi Cheese Pizza
Harga per orang: < Rp. 50.000
Informasi
Reviewer: