Review Pelanggan untuk Ramen SeiRock-Ya

Porsinya banyak banget..

oleh Shella Anastasia (@celsfoodiaryy), 18 Juni 2022 (2 tahun yang lalu)

4.2
Foto Makanan di Ramen SeiRock-Ya
Foto Makanan di Ramen SeiRock-Ya

Kalau ke SeiRock-Ya pas weekend sih menurutku kalian harus sabar, kalau bisa datangnya jangan pas lagi lapar banget karena hampir dapat dipastikan kalian akan waiting list. Aku waiting list sekitar setengah jam, masih aman sih karena ternyata semakin sore antriannya semakin banyak. Tapi aku suka karena sistem antrian di sini jelas dan selama mengantri juga kita bisa sekaligus pilih menu yang mau diorder. Kalau sudah dapat tempat duduk akan dipanggil dan langsung diarahkan ke kasir untuk payment, yang ke kasir pun hanya boleh satu orang saja. 

Tempatnya cukup nyaman, rapi, bersih, ada area lesehan dan lengkap juga dengan musholla. Staff di sini mayoritas perempuan tapi menurutku semuanya gesit dan cekatan, proses masak ramennya juga nggak terlalu lama. Di sini aku coba beberapa menu, mulai dari appetizer hingga ramen. Untuk menu ramen di sini juga kita bisa pilih mulai dari jenis mie, kelembutan mie dan kekentalan kuahnya. Kalau mau extra topping juga bisa, ada pilihan tambahan daging ayam dan bakso ayam juga.

1. Toripaitan Ramen Esktrim : Ini adalah menu best seller yang direkomendasikan hampir semua orang yang pernah makan di sini. Kuahnya enak banget, ada hint rasa asam segar dari perasan lemon yang hanya ada di menu ini, kaldunya rich banget dan yang aku suka dari menu ini karena ada daun bawang dan tambahan bawang gorengnya juga, jadi lebih wangi dan kaya akan rasa. 

2. Toripaitan Ramen Shoyu : Menu ini juga nggak kalah enak, kuahnya creamy dengan rasa kaldu yang pas dan gurih. Aku pilih mie lebar untuk menu ini, mienya pipih dan legit, sekilas jadi mirip udon sih yaaa karena mienya bukan mie kecil, tapi tentu beda karena bentuknya pipih dan bukan bulat. Potongan ayamnya lebar-lebar, juicy dan rasanya gurih. Enak banget tapi kalau mau lebih beraroma sih aku prefer ramen ekstrim.

3. Gyoza Goreng Pedas : Gyozanya renyah, digoreng garing tapi nggak oily. Isinya juga padat dan ada aroma serta rasa pedas dari jahe yang ada di dalamnya. Enaaaak.

Foto lainnya:

Foto Makanan di Ramen SeiRock-Ya

Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000

Makasih Infonya!

Informasi

Ramen SeiRock-Ya

(Jepang)

Jl. KH Ahmad Dahlan No. 22A, Gandaria, Jakarta Selatan


Rata-rata: 4.1
Rasa:4.6
Suasana:3.6
Harga:4.1
Pelayanan:4.3
Kebersihan:4.0

Reviewer:

Foto Profil Shella Anastasia (@celsfoodiaryy)

Alfa 2022

1425 Review

912 Makasih