Review Pelanggan untuk Ristorante da Valentino

Tuna Panininya enak

oleh UrsAndNic , 22 September 2018 (sekitar 6 tahun yang lalu)

1 pembaca berterima kasih

4.4
Foto Makanan di Ristorante da Valentino
Foto Makanan di Ristorante da Valentino

Italian resto ini lokasinya di MD Place Building di lantai 11. Tempatnya spacious dengan interior yang sangat kental nuansa Italynya, terlihat mewah dan elegan. Ambiancenya terasa seperti di Italian resto di Italy. Di sini ada bar area tersendiri untuk yang hanya ingin minum2. Tempatnya juga sangat nyaman. Ada juga dua ruang VIP yang bisa dipergunakan untuk private event. Interiornya juga mewah. Main dining areanya juga spacious dengan jarak antar meja yang tidak terlalu berdekatan sehingga terasa cukup ada privacynya. Terlihat sangat elegan dengan kursi merah yang cantik sekaligus nyaman. Kunjungan saya dengan teman2 kali ini untuk mencoba beberapa menu Pizza, Pasta, Panini yang merupakan signature di tempat ini. 

Appetizers : 

*Affettati Misti (275k++) - Cold cut platter of soprasatta, salami, pancetta, mortadella ham. Ini menu non halal yang didisplay cantik dengan roti goreng dengan rasa mirip cakwe dan black olives. Saya tidak sempat cobain semua, hanya salami saja dan enak banget. 

*Calamari Fritti (140k) – Deep fried calamari disajikan dengan spicy tomato sauce. Cuminya terasa fresh dengan tektur yang empuk, enak. Tomato saucenya terasa sangat auntentik Italy, simple dan enak.Pilihan yang sangat cocok untuk appetizer.

Panini: 

*Grilled Chicken with Arrabiata sauce - Panini ini tebal, dipotong segitiga seperti sandwich.Tekstur panininya crispy di bagian luar dan sedikit chewy di bagian dalamnya. Rasanya mewah berbeda dengan taste Panini di beberapa resto Italy yang pernah saya coba. Chickennya enak apalagi ada olesan Arrabiata sauce yang dominan rasa tomatonya. Recommended. 

* Scarmoza Cheese dengan Sauteed Mushrooms & Arrabiata Sauce. Sandwich Italy yang satu ini fillingnya berwarna hitam dari jamurnya.Perpaduan cheese, mushroom dan arrabiata saucenya sangat.sempurna. Rasanya unik dan enak. Recommended. 

*Tuna Panini dengan mayonnaise onion & chilli - isian tunanya berlimpah. Mayonnaisenya terasa mild enak banget.Ini enak dan favorit saya banget. Recommended. 

*Mortadella Ham, Tomatoes, Mozzarella & Rocket Salad - tampilannya paling colorful karena ada ham yang berwarna pinkish, merah dari tomato dan hijau dari rocket saladnya. Sayang sekali saya nga sempat cobain tapi kata teman2 enak.

Presentasi panini semuanya sama di tray kayu dengan 4 potongan panini seperti sandwich segitiga. Harganya cukup affordable hanya 100k++. Porsinya cukup besar dan mengenyangkan. Recommended. 

Pasta : 

*Linguini al Nero di Seppia (S -185k++) (L- 280k++) – Tampilan pasta linguine ini berwarna hitam terbuat dari bahan tinta cumi. Pastanya sangat al dente. Ada potongan cuminya juga.Pasta ini saucenya juga berwarna hitam sangat tasty. Kalau makan ini gigi dan mulut bisa agak belepotan dengan warna hitam. Enak banget, recommended untuk pencinta makanan olahan dari tinta cumi. 

*Fettucine al Granchio (S-135k++) (L-235k++) - Signature Squid ink fettucine dengan campuran crabmeat di creamy tomato sauce
Fettucine homemade ini teksturnya juga bagus dan aldente.enak banget, creamy tapi tidak bikin eneg.Recommended.

Pizza : 

*Bismark – Crispy pork bacon & soft half cooked eggs (175k) – non halal. Pork baconnya benar2 crispy, topping telurnya benar menambah cita rasa Pizza ini. Recommended. 

*Margherita (vegetarian) – Classic mozzarella, tomato & oregano (130k) – pizza yang simple ini benar2 terasa autentik dan enak banget. 

*Burrata (320k++) - menu ini bisa untuk vegetarian –toppingnya hanya Burrata cheese, Tomato dan Basil.Burrata Cheese ini diimpor dari Italy. Berwarna putih dan tidak terlalu asin. Enak dan Favorit banget nih. Recommended.

Pizza semuanya enak, thin pizza dengan crust yang crunchy dan sangat autentik. Recommended. 

Dessert : 

*Pannacota yang digarnish dengan caramel dome dan raspberry sauce tampil cantik sekali dan rasanya juga enak. Tekstur pannacota yang lembut tidak terlalu manis, terasa sangat pas dengan rasa asam segar dari raspberry saucenya. Recommended. 

Meskipun tempat ini terlihat sangat exclusive, banyak menu menu yang harganya affordable juga. Seperti Panini yang porsinya cukup besar harganya hanya 100k++. Pizzanya juga ada yang harganya sekitar 130k++ yang mirip2 dengan harga di café.  

Berbeda dengan pengalaman pertama saya makan di sini yang agak mengecewakan, kali ini saya sangat puas dengan semua menu yang saya coba. pasti akan kembali lagi ke Valentino untuk romantic dinner dengan my hubby. Recommended.     

Foto lainnya:

Foto Makanan di Ristorante da Valentino
Foto Makanan di Ristorante da Valentino
Foto Makanan di Ristorante da Valentino
Foto Makanan di Ristorante da Valentino
Foto Makanan di Ristorante da Valentino
Foto Makanan di Ristorante da Valentino
Foto Makanan di Ristorante da Valentino
Foto Makanan di Ristorante da Valentino

Harga per orang: Rp. 100.000 - Rp. 200.000

Makasih Infonya!
1 pembaca berterima kasih.

Informasi

Ristorante da Valentino

(Italia)

MD Place Bulding, Lantai 11
Jl. Setiabudi Selatan No. 7, Setiabudi, Jakarta Selatan


Rata-rata: 3.8
Rasa:3.7
Suasana:4.4
Harga:2.7
Pelayanan:4.0
Kebersihan:4.1

Reviewer:

Foto Profil UrsAndNic

Alfa 2023

5153 Review

2362 Makasih