Mencoba beberapa varian Roti Hui, ada yang Baso Ayam, Cokelat Keju, dan Moca. Overall Roti Hui ini tipe ukuran rotinya yang sedang. Take terlalu besar tak terlalu kecil juga.
Untuk Baso Ayam, enak juga, isinya bisa dibilang ga pelit. Rasanya juga enak gurih nikmat. Untuk Cokelat Keju juga pas kombinasi cokelat dan keju, masing-masing tidak terlalu overpowered, fillingnya juga lumayan banyak.
Untuk Moca, ini juga enak, filling oke lumayan merata. Untuk rasa mocanya kurang nampol, lebih kedapetan rada cokelatnya sih tapi yah okelah masih enak.
Menu yang dipesan: baso ayam, Moca, Cokelat keju
Tanggal kunjungan: 08 Agustus 2021 Harga per orang: < Rp. 50.000
Sebelumnya saya pernah beli Roti Hui ini di Total Buah. Roti ini terkenal dengan Roti Baso ayamnya. Kali ini beli lewat aplikasi online dan beli beberapa varian : roti baso ayam, roti ebi, roti keju, roti coklat, pisang keju. Bentuk rotinya tidak terlalu besar, teksturnya empuk dengan isian yang enak. Roti Ebi bentuknya bulat, beda dengan yang lain dan ukurannya terlihat sedikit lebih besar dari yang lain, isian ebinya enak, tasty dan generous banget mirip2 dengan rasa ebi di choipan, khas Pontianak banget. Pernah cobain roti baso sapi ok juga, tapi sayang waktu saya order lagi sold out. Next time pasti akan datang langsung ke tempatnya untuk cobain roti yang lainnya. Recommended.
Tanggal kunjungan: 12 April 2021 Harga per orang: < Rp. 50.000