Review Pelanggan untuk Sari Laut Jala Jala
DIMSUM for Lyfe!
oleh @gakenyangkenyang - AlexiaOviani, 13 Februari 2019 (hampir 6 tahun yang lalu)
1 pembaca berterima kasih
Hatosi Rambutan
Sio May Rumput Laut
IG: @gakenyangkenyang
Ternyata dimsum di sini enak enak dan agak beda variannya dari resto dimsum pada umumnya. Ku hepiii nemu resto dimsum baruu. Servicenya di sini cukup okelah. Begitu dateng langsung diserve dengan baik oleh waiters/waitressnya. Diantar ke tempat duduk, kemudian diberikan menu book.
Cheong Fen
idr 42k
Belum pernah nemu di resto dimsum lainnya. Jadi ini adalah cheong fen dengan isi bengkoang dll dipotong potong dan disiram saus coklat kental seperti saus tiram, kemudian ditaburi bawang goreng garing.
Ha Kaou Kepiting
idr 28k
Isinya 3 pcs. Gurihnya dapet.
Sio May Rumput Laut
idr 28k
Isinya 3 pcs juga. Ku suka yang ini karena pinggiran sio may dilapisin rumput laut. Tasty enough.
Hatosi Rambutan
idr 32k
Sepertinya ini salah satu menu fav di sini, hampir setiap meja pesen menu ini. Jadi bentuknya lucu kaya landak, teksturnya renyah dan garing. Isinya udang. Gurih maksimal.
Foto lainnya:
Menu yang dipesan: Cheong fen, Hatosi Rambutan, Hakao Kepiting, Sio May Rumput Laut
Harga per orang: Rp. 100.000 - Rp. 200.000
Informasi
(China)
Reviewer: