Review Pelanggan untuk SEL

Tempatnya nyaman

oleh Ladyonaf @placetogoandeat, 28 Mei 2021 (3 tahun yang lalu)

1 pembaca berterima kasih

4.0
Foto Interior di SEL
Foto Interior di SEL

Sel ini lokasinya di  gunawarman, sebrangnya thats life coffee. Tempatnya cukup besar, ada 1 ruangan privatenya. Begitu datang kesini suasananya homey deh, interiornya minimalis modern.  Aku suka bangkunya warna soft pink, lalu ada outdoornya, walau cuma 2 table tapi bagus deh konsepnya garden.

Menunya disini ada cukup banyak variasi, ada asian dan western. Untuk dessertnya disini dia kerjasama dengan Sucre by Sheila, dessertnya ada show case sendiri, menarik semua keliatannya. 

Aku dan keluarga coba beberapa menu diantaranya : 
- tiramisu : tiramisunya ukurannya kecil tapi rasanya enak juga, creamynya pas, rasa coffeenya cukup dominan.

- brownies : brownies ovomaltin, parah ini enak banget browniesnya! Sedikit fudgy jadi lebih ke cakey, tapi enak banget nagih!

- Vanilla puding cake : dessert by sucre. Ini jadi pudding cake disiramndengan toping vanilla, topingnya generous banget sampe semua puddingnya ketutupan. Rasanya juga enak banget! Manisnya pas, agak creamy tapi semua ok banget.

- croffle cheese: croffle dengan toping cheese, sayang banget crossflenya agak keras disini

- hash brown : crispy potato, whipped ricotta and tobiko. Hash brown unik, penampakannya mirip tahu goreng karena bentuknya kotak2. Enak ni hashbrownnya homemade, dimakan bersama topingnya tasty banget. 

- piccolo : piccolo disini tidak terlalu strong ya, tapi ok kok, enak juga. 

- nasi goreng kampung : nasi goreng dengan 2 tusuk sate ayam, sunny side egg dan crackers. Enak juga nasi gorengnya, tasty!

- nori fries : french fries dengan furikake, wasabi mayo, green onion, dan kimchi. Frech fries dengan toping japanese, french friesnya sama aja kaya french fries biasa, tapi karena dipenuhi toping jadi lebih berbumbu aja. 

- cappucino : coffeenya light, milkynya juga pas. Enak!

- selain itu pesan juga 2 croissant. Enak juga croissantnya walau tidak terlalu flaky. 

Well, aku suka tempatnya disini tidak terlalu rame kalau weekend malam, suasananya juga homey, nyaman, semuanya enak-enak, kecuali crofflenya (in my experience ya). 

Foto lainnya:

Foto Makanan di SEL
Foto Interior di SEL
Foto Interior di SEL
Foto Makanan di SEL
Foto Makanan di SEL
Foto Makanan di SEL
Foto Makanan di SEL
Foto Makanan di SEL
Foto Interior di SEL
Foto Makanan di SEL
Foto Interior di SEL
Foto Makanan di SEL
Foto Makanan di SEL
Foto Makanan di SEL
Foto Makanan di SEL
Foto Makanan di SEL
Foto Makanan di SEL
Foto Makanan di SEL
Foto Makanan di SEL
Foto Makanan di SEL

Harga per orang: < Rp. 50.000

Makasih Infonya!
1 pembaca berterima kasih.

Informasi

SEL

(Kafe)

Jl. Gunawarman No. 53, Senopati, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan


Rata-rata: 4.0
Rasa:4.2
Suasana:4.1
Harga:3.6
Pelayanan:3.9
Kebersihan:4.1

Reviewer:

Foto Profil Ladyonaf @placetogoandeat

Alfa 2023

4313 Review

2299 Makasih