Review Pelanggan untuk Shaburi Shabu Shabu

Nyobain special beef dan wagyu

oleh maysfood journal.blogspot.com Maygreen, 12 Februari 2018 (hampir 7 tahun yang lalu)

4.0
Foto Makanan di Shaburi Shabu Shabu
Foto Makanan di Shaburi Shabu Shabu

Shaburi Wagyu

Setelah sebelumnya dikasih cicip yang Special Wagyu, saya jadi penasaran special beef dan wagyu biasanya kayak apa. Saya mampir ke outlet di Neo Soho weekdays lunch dan mengambil paket yang ada special beef, wagyu, tasty, dan lowfat. 

Special Beef nya memang sedikit lebih lembut dan lebih gurih, tapi tidak terlalu jauh bedanya dengan yang low-fat beef. Tekstur dan rasanya seperti ada di antara Low-Fat dan Tasty. 

Sedangkan untuk yang Wagyu, warna merah berhias marblenya sungguh indah dan potongannya juga sedikit tebal dibanding jenis yang lain. Dibanding tipe daging lainnya yang ini mudah lepas per slice nya meski sedang direbus acak. Empuknya memang di atas Low Fat dan Special Beef. Meskipun Low Fat tidak kalah empuk tapi ketebalan dagingnya berbeda. 

Hanya saja tingkat keempukkan dan kelembutannya masih di bawah ekspektasi saya. Dan dagingnya entah kenapa masih ada urat yang susah dikunyah. Baru kali ini makan di Shaburi saya kebagian daging berurat. Kurang tahu apakah memang tipe dagingnya begitu atau kebetulan saja saya kurang beruntung kebagiannya yang berurat? 

Kesimpulan setelah nyobain di sini, kalau mau murah pilih paket yang paling murah saja dan kalau memang mau mewah pilih yang sekalian paling mahal. Tasty Beef nya sudah cukup lezat dan memuaskan serta masih ada juga daging gyudon yang enak di menu buffet. Special Beef nya soalnya tidak terlalu beda jauh dengan low-fat dan shaburi wagyu nya terasa agak nanggung. 

Pelayanannya baik dan ramah. Dagingnya juga cepat keluar.    

Foto lainnya:

Foto Makanan di Shaburi Shabu Shabu
Foto Makanan di Shaburi Shabu Shabu
Foto Makanan di Shaburi Shabu Shabu
Foto Makanan di Shaburi Shabu Shabu

Menu yang dipesan: Tasty Beef, Shaburi Wagyu (Adult), Low-Fat Beef, Shaburi Wagyu, Special Beef Shabu (Adult), Special Wagyu

Harga per orang: > Rp. 200.000

Makasih Infonya!

Informasi

Shaburi Shabu Shabu

(Jepang)

Neo Soho Mall, Lantai Lower Ground
Jl. Letjen S. Parman, Slipi, Jakarta Barat


Rata-rata: 4.0
Rasa:4.2
Suasana:4.0
Harga:3.7
Pelayanan:4.0
Kebersihan:4.0

Reviewer:

Foto Profil maysfood journal.blogspot.com Maygreen

Alfa 2019

368 Review

175 Makasih