Review Pelanggan untuk Shokupan

Aneka roti dan bolu yang lembut, serta dorayaki yang selalu menggugah selera...

oleh Chrisilya Thoeng, 23 Maret 2017 (sekitar 7 tahun yang lalu)

3.4
Foto Makanan di Shokupan

Dorayaki Choco Cheese

Foto Makanan di Shokupan

Dorayaki Choco Cheese

IG: @C_THOENG #sukamakanmakan 

Tanggal Kunjungan: 23 Maret 2017
Kalau ke Grand Indonesia (West Mall) dekat foodhall tidak bisa menahan diri untuk tidak mampir ke bakery ini... Aneka pilihan roti, dorayaki, dan bolunya menggiurkan... 

Rasanya juga enak-enak, mulai dari dorayakinya yang bisa fresh minta dibuatin saat ingin membeli, walau ada juga yang sudah ready... Tekstur roti dan bolunya lembuttttt, varian bolunya juga semakin bertambah...

Oh ia kemasannya juga sekarang sudah mulai lebih berwarna dan kekinian lohhh... maksudnya sticker yang dipasang di kemasan plastiknya yah, mulai dari tulisan "bite me...", " open me up" dan lain sebagainya, menambah kesan berwarna...

Menu yang dipesan: 
1. DORAYAKI CHOCO CHEESE, kalau ini sudah tidak bisa diragukan, rasanya gak mau berhenti kalau sudah sekali gigitan dan mau nambah terus 
2. RAINBOW CHOCO, ini bukan rainbow cake yah... ini bolu berwarna-warni yang sekelilingnya dilapisi dengan meses 
3. BOLU SIFON COKLAT PANDAN, karena melihat perpaduan warnanya yang menarik (coklat dan hijau) akhirnya coba sifon ini, tekstur bolunya tetap lembut dan pandannya cukup berasa

Foto lainnya:

Foto Makanan di Shokupan
Foto Makanan di Shokupan
Foto Makanan di Shokupan
Foto Makanan di Shokupan

Menu yang dipesan: Dorayaki Choco Cheese, Bolu Sifon Coklat Pandan, Rainbow Choco

Harga per orang: < Rp. 50.000

Makasih Infonya!

Informasi

Shokupan

(Toko Roti dan Kue)

Grand Indonesia Mall, Lantai Lower Ground, West Mall, The FoodHall
Jl. MH Thamrin, Thamrin, Jakarta Pusat


Rata-rata: 3.6
Rasa:3.9
Suasana:3.1
Harga:3.8
Pelayanan:3.4
Kebersihan:3.9

Reviewer:

Foto Profil Chrisilya Thoeng

276 Review

105 Makasih