Review Pelanggan untuk Socieaty
truffle carbonaranya superr enak
oleh Ladyonaf @placetogoandeat, 10 Agustus 2016 (8 tahun yang lalu)
1 pembaca berterima kasih
this is my second visit to socieaty, waktu kunjungan pertama gw kurang begitu puas dengan makanannya, mingkin karena baru bbrp hari buka, tapi kali ini beda banget. untuk lokasi socieaty ini di plaza indoensia, persis sebrangnya chandara, tempatnya cukup besar, bagus, interiornya semi clasic dan elegan.
menu makanannya bebeda dengan waktu pertama kali gw dateng, skr menunya lebih variasi dan ga membingungkan.. karena gw kesini rame2 dengan teman, jadi cukup banyak pesen makanannya, diantaranya :
- socieaty salad : saladnya fresh, dressingnya manis asem seger.
- spicy chicken quesadillas : ini bentuknya seperti pizza tapi ga sama, isinya cukup bnyak, enak, kulitnya renyah, ayamnya juga ok banget.
- chopitos : dari luar keliatannya ga menarik karena warnanya yang hitam, ternyata pas dicoba enak juga, isinya cumi, ada saus cocolannya semcam sauce tartar.
- canrad (duck confit) : bebeknya super empuk, side dishnya mashed potato nya juga enak banget, must try!
- pollo : ini grilled chicken lumayan besar potongannya dan super empuk super enak, gw suka banget terutama nasinya kaya butter rice gitu, gurih!
- truffle carbonara : kalau yang satu ini non halal ya karena ada baconnya, tapi sumpah ini enak banget dan bikin nagih, pastanya al dente dan saucenya so creamy dengan aroma truffle, diatasnya ada poached egg yang bikin makin enakk. must try!!
- aglio olio chicken : enak juga bumbunya sangat meresap ditambah dengan potongan danging ayam, ouhh so good!!
- aglio olio with saussage : sama dengan yang chicken hanya bedanya ini pake saussage, gw lebih suka yang saussage, enak banget!
- pizza tuna sambal matah : pizzanya cukup besar juga loh, lumayan tebel pula, topingnya royal, rasa tunanya cukup terasa ditambah dengan sambel matah, mantep deh!
- martabak pizza : enak juga ini pizza tapi rasanya seperti martabak, ya walaupun ga mirip2 amat seperti rasa martabak aslinya tapi tetep ok lah.
- floating island : ini bentuknya kaya cake tapi sebenernya ini semacam sponge cake, tapi teksturnya seperti pudding, lumayan sih enak juga
overall, kunjungan gw kedua ini sangat memuaskan deh, semua yang pesen enak, ga ada yang mengecewakan. next time bakal balik lagi kesini untuk coba menu lainnya.
Foto lainnya:
Harga per orang: < Rp. 50.000
Informasi
Reviewer: