Review Pelanggan untuk Sumoboo
Cute and affordable desserts
oleh Olivia , 07 Oktober 2015 (9 tahun yang lalu)
Kesini udah kedua kalinya, dari yang pertama cabang di pik. Saya kali ini coba yang strawberry kakigori, nutella bomb dan sumoboo dessert yang paling lengkap. Semuanya sih enak ya, yang kakigori tuh esnya ada susu, jadi milky, saus strawberry nya banyak jadi seimbangin rasanya. Nutella bomb always good with hazelnut explosion inside your mouth. Yang sumoboo dessert juga enak. Kentang gorengnya biasa aja. Porsinya rata rata banyak dan cocok buat sharing. Harganya affordable juga. Tempatnya rame, jadi kadang harus waiting list. Pelayanan cepat dan sigap.
Foto lainnya:
Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000