Review Pelanggan untuk Sushi Itoph
Sushi Enak & Terjangkau
oleh Fannie Huang||IG:@fiehuang, 21 September 2019 (sekitar 5 tahun yang lalu)
1 pembaca berterima kasih
Sebelumnya pernah direkomendasikan teman pas tempat ini masih bernama Sushi Joobu. Akhirnya lunch di sini ketika tempat ini sudah berganti menjadi Sushi Itoph dan benar-benar puas dengan restoran ini.
Pelayanan cukup ramah dan responsif bahkan memberikan refill ocha tanpa diminta. Selain itu waktu penyajian makanan juga cukup cepat.
Kalau berada di lantai 1 maka bisa menyaksikan proses pembuatan makanan secara langsung karena konsepnya berupa open kitchen.
Kami mencoba :
1. Salmon Poke (IDR 53k)
Menu ini merupakan salmon sashimi yang disajikan dengan saus poke yang menurutku rasanya gurih dengan sedikit perpaduan rasa asam dan pedas namun cocok dengan rasa dan tekstur salmon sashimi nya sendiri.
Satu porsi berisi 6 slice salmon sashimi yang segar dan teksturnya sangat lembut dan empuk. Daging salmon nya juga cukup tebal dan temperaturnya juga pas ketika disajikan, dalam artian tidak terlalu dingin juga tidak terlalu panas (panas dalam artian disajikan sama dengan suhu ruang).
Kalian juga bisa request agar saus poke nya dipisah.
2. Fish Dynamite (IDR 46k)
Merupakan ikan tuna yang di-bake dengan saus aioli dan flying fish roe serta disajikan dengan potongan daun bawang.
Ikan tuna nya cukup banyak dan rasa ikannya sendiri cukup gurih dengan bumbu yang meresap ke dalam ikan. Aroma makanan juga sangat wangi dan rasanya cenderung creamy dengan isian yang padat.
3. Spider Vs. Dragon Roll (IDR 71.5k)
1 porsi berisi 8 buah sushi dengan isian nori, soft shell crab dan timun serta topping berupa unagi (belut) serta saus spesial berupa perpaduan saus mayonaisse dan saus coklat dengan rasa asam gurih yang mirip dengan saus takoyaki.
Timun nya segar dan renyah begitupun dengan soft shell crab yang renyah dan tepungnya juga tidak mengendap minyak.
Baik mayonaisse maupun saus coklat pada sushi nya sendiri tidak terlalu banyak sehingga rasa asli dari setiap bahan baku yang digunakan tetap terasa.
Daging belutnya lembut dan sedikit kenyal. Meski aku bukan pecinta daging belut, namun aku menikmati rasa belutnya.
Kalau dimakan secara keseluruhan, rasanya merupakan perpaduan antara rasa renyah dan gurih dari isian yang berpadu dengan belut yang empuk dan sedikit manis gurih serta saus yang sedikit gurih creamy.
4. Volcano (IDR 56k)
Aku suka banget sama menu yang satu ini dan ini super worth it jika dibandingkan harganya.
Satu porsi berisi 5 pcs sushi dan harganya jauh lebih murah dibanding sushi sejenis yang pernah kucoba di tempat lain.
Salmon nya tebal, lembut dan fresh disajikan dengan mengelilingi nasi serta terdapat saus mentai di bagian atas serta diberi taburan wijen.
Kuantitas saus mentainya pas, tidak terlalu sedikit atau terlalu banyak sehingga rasa saus mentai masih terasa namun tidak sampai mendominasi rasa. Selain itu kuantitas nasi dan salmon nya juga pas, bahkan salmon nya lebih banyak ketimbang nasi nya, namun nasi masih terasa.
Ini salah satu restoran yang harus dicoba kalau kalian mau makan sushi murah dengan harga terjangkau di restoran.
Foto lainnya:
Harga per orang: Rp. 100.000 - Rp. 200.000
Informasi
Reviewer: