
Review Pelanggan untuk Sushi Maru
Worth the hype 🫵🏻🍣
oleh Angie Katarina , 21 Maret 2025 (5 hari yang lalu)
Aku telat sih baru cobain sekarang hahahaha.
Intinya worth its hype especially their salmon takara roll yang salmon nya super thick, fresh, high quality.
Other favorite goes to their seafood uni pasta, yg sausnya creamy, kinda like carbonara tapi dengan rasa seafood yg cukup strong tapi ga fishy.
Mereka punya sushi premium juga seperti uni nigiri, foie gras sushi, chutoro, otoro ya.
Selain itu blind order saja kayaknya enak-enak.
Pelayanan top lah. Expected.
Sering ramai even on weekdays wow.
Harga on the pricey side tapi boleh dicoba kali-kali buat self reward hahaha.
Harga per orang: > Rp. 200.000