Review Pelanggan untuk Tanpopo Jakarta

Makan teppan di tenda

oleh Claudia @grownnotborn.id, 10 November 2017 (6 tahun yang lalu)

3.6
Foto Makanan di Tanpopo Jakarta

Chicken basil

Foto Makanan di Tanpopo Jakarta

Chicken basil

Sering ngelewatin dan lama-lama penasaran juga sama rasanya, untuk ukuran tenda sih cukup bikin orang noleh dekorasinya, banyak tulisan jepang dan lampion, space yang disediakan juga bisa dibilang luas.

Pesan teppannya, beef chuck yang merupakan paha depan sapi, disajikan bareng dengan tumisan sayur dan bawang putih garing, dagingnya enak kematangannya pas dan bumbunya juga meresap meski pun ngga dikasih banyak, btw setau gue memang tipe daging yang ini agak keras namun bukan keras alot ya. Chicken basil, ayamnya empuk dan sausnya enakkkk gue suka, creamy dan wangi basil banget meskipun ngga gurih, suka deh gue sama saus creamy model gini! Garlic fried rice, yang ini sih standard nasi oseng dikasih crispy garlic, satu porsi bisa buat berdua, btw crispy garlic disini enak banget, garingnya beneran crunchy fresh! Untuk minuman mereka jual ramune! Soda hits dari Jepang yang botolnya unik ada kelerengnya, gue pesan rasa melon, ya biasa aja sih kepo aja sama botolnya doang haha. Masih mau balik buat cobain yakinikunyaa. Staffnya ramah! 

Foto lainnya:

Foto Makanan di Tanpopo Jakarta
Foto Makanan di Tanpopo Jakarta
Foto Makanan di Tanpopo Jakarta
Foto Interior di Tanpopo Jakarta

Menu yang dipesan: Chicken Basil, Beef chuck, Garlic Fried Rice, Ramune

Harga per orang: < Rp. 50.000

Makasih Infonya!

Informasi

Tanpopo Jakarta

(Jepang)

Jl. Sultan Iskandar Muda No. 99E (Sebelah Ruko Real Yoga Gandaria), Gandaria, Jakarta Selatan


Rata-rata: 3.5
Rasa:3.8
Suasana:3.2
Harga:3.6
Pelayanan:3.7
Kebersihan:3.3

Reviewer:

Foto Profil Claudia @grownnotborn.id

Alfa 2020

677 Review

537 Makasih