Salah satu ‘pemain’ kopi di daerah Jakarta Selatan. Cukup percaya diri rasanya karena mereka berlokasi di Jl. Haji Nawi yang notabene merupakan kawasan dengan persaingan coffee shop yang cukup ketat.
Thamir coffee menyediakan beragam kopi dari Indonesia. Rasa kopinya boleh diadu. Saya pesan kopi manual brew dan baristanya cukup piawai menjelaskan rasa kopi yang ter-display, kemudian mengantarkan kopi sembari memberi penjelasan teknik seduhan yang dipakai. Ada yang bilang, coffee shop yang baik bukan cuma soal kopinya, tapi soal keramahan dan hospitality.
Thamir Coffee tentunya patut jadi coffee shop yang perlu diperhitungkan di kawasan Cipete dan sekitarnya.
------------------------------------------------------ Ikuti instagram saya di @mrgatotmakan untuk #JurnalMakan dan #JurnalNgoffee #StayHungry !
Menu yang dipesan: V60 - Limau Cirago
Tanggal kunjungan: 12 April 2019 Harga per orang: < Rp. 50.000
Tadi lg ada meeting di thamir coffee. Pesennya lyche milkshake tapi orangnya salah anterin ice lyche tea. Untuk rasa lyche tea nya standart seperti lyche tea bisanya. Tapi waktu pulang karena dia salah nganterin pesenan dikasihlah es kopi susu yg akhirnya aku minum di kantor. Untuk rasanya standart juga tapi tidak terlalu pahit. Untuk tempatnya nyaman & bersih cocok buat nongkrong👍🏼
Menu yang dipesan: Lyche tea
Tanggal kunjungan: 12 April 2019 Harga per orang: < Rp. 50.000
Sesekali main ke daerah fatmawati, nyobain kafe sederhana di jl. haji nawi. Disambut ramah sama mas2 kafenya, dengan suasana ruangan yg juga cukup nyaman, duduk santai sambil dengerin musik n ngobrol2. Nikmatin Hot Cafe Latte dengan hiasan yg udah umum tapi rasa tetep ok. Kopinya pas, sesuai selera, ga terlalu berasa asamnya. Walau kafenya kecil tapi pelayanan ramah banget. Mungkin next time bisa cobain kopi lainnya.
Menu yang dipesan: cafe latte
Tanggal kunjungan: 12 April 2019 Harga per orang: < Rp. 50.000