Baru tau di Sarinah ada resto Aceh. Langsung aja coba masuk buat nyobain.
Karena bingung pilih menu apa, akhirnya jatuhin pilihan ke Mie Goreng Aceh Special. Pas suapan pertama, yang di rasa adalah bumbu khas Aceh yang kaya rempah. Karena tadi pesan yang pedas, banyak ranjau cabenya & lumayan pedes... untuk yang spesial ada tambahan topping berupa Udang, Cumi, potongan daging & Telur Mata sapi.
Untuk ambience, layaknya resto didalam mall, tempatnya nyaman, ada sofa juga, jadi ya bisa betah buat yang lagi nungguin orang belanja.
Walaupun sedikit pricey, but still worth it kok buat di coba.
📍Sarinah Lt. UG, Jakarta Pusat
Follow my instagram : @prialemakjenuh_ @okkynugroho
Menu yang dipesan: Mie Goreng Aceh Spesial
Tanggal kunjungan: 15 Februari 2020 Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
Cabang Atjeh Connection di Sarinah Building ini sangat spacious. Pintu masuknya bisa dari depan, sederetan Ra Cha dan bisa juga masuk dari dalam Sarinah Dept. Store. Ruangannya terbagi area non smoking dan smoking area. Ada 2 private room yang bisa dipergunakan untuk tempat meeting atau private event lainnya. Interiornya bernuansa kopitiam dengan dekorasi vintage items. Tempat ini sudah buka dari jam 7 pagi. Datang ke sini untuk early lunch dan pesan :
*Mie goreng Aceh Special (50k++) – Mie gorengnya bisa digoreng kering, bisa juga ditumis. Saya suka yang agak2 nyemek jadi minta yang ditumis. Request less spicy, jadi tidak terlalu pedas. Mie goreng ini ada campuran seafood seperti udang dan cumi yang fresh dan potongan daging. Enak juga dan tasty terasa banget bumbu rempah khas Acehnya. Recommended.
*Nasi gurih special (50k++) – nasi gurih dengan ikan asin, rendang dan telor rebus bumbu cabe. Nasi gurih ini seperti nasi lemak atau nasi uduk. Gurihnya pas, enak dan tidak bikin eneg. Rendangnya juga enak, dagingnya cukup empuk.Ikan asinnya juga garing dan enak. Overall, enak juga.
*Teh Tarik dingin (30k++) – Teh tariknya ada campuran cinnamonnya… tehnya tidak terlalu kental dan tidak encer juga, rasanya enak saya suka banget. Recommended.
*Kopi Sanger Panas (35k++) – Kopi khas Aceh ini rasanya cukup dominan kopinya. Enak seperti kopi susu ala kampung.
Saya pernah cobain beberapa macam kue khas Aceh di outlet yang lain, tapi kelihatannya di sini lebih lengkap. Next time kalau balik lagi ke sini pasti akan pesan lontong sayur mamak dan nasi gorengnya. Tempat ini recommended untuk pencinta makanan Aceh.
Tanggal kunjungan: 22 April 2018 Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000