Review Pelanggan untuk The Buffalo

Life full of chicken

oleh Yuli || IG: @franzeskayuli, 17 Januari 2020 (4 tahun yang lalu)

1 pembaca berterima kasih

3.8
Foto Makanan di The Buffalo
Foto Makanan di The Buffalo

The Buffalo ini belum lama buka di daerah Senopati itu, tepatnya di Jalan Cikajang. Berbagi space dengan tenant lainnya di 1 bangunan, The Buffalo letaknya di lantai pertama.
Tempatnya sendiri gak luas ya namun quite cozy. Tempatnya dibagi jadi smoking dan non smoking area. Yang smoking area agak pengap padahal ada AC nya. Bagian non smoking agak bau minyak goreng ayam karena mereka konsepnya juga open kitchen gitu.

Well back to the food, kita cobain banyak banget menu mereka, yang kebetulan menu baru yang akan segera launching.
Basically semuanya berbahan dasar ayam goreng tepung dan chicken wings dengan andalan saus buffalo mereka yang otentik, tidak merubah rasa asli si saus buffalo yang asam dengan sentuhan sedikit rasa pedas.

Chicken wings nya sendiri terdiri dari 3rasa yaitu original rub, honey mustard dan buffalo sauce. Untuk yang buffalo nya sendiri bisa request juga tingkat kepedasannya. Menurut gue buffalo sauce nya enak tapi gak semua orang Indonesia bisa cocok dengan rasanya, including me. Yang gue suka malah honey mustard mereka!! I think this is one of the best honey mustard yang pernah gue coba. Chicken wings mereka juga ada 2 tipe yaitu original dan crispy. Me definitely love the crispy version. Walaupun udah dibalut sausnya, tekstur crispy nya tuh masih dapet banget! Wings nya juga lembut. Ada yang boneless juga loh buat kalian yang males bikin tangan kotor :p

Nah untuk fried chickennya, mereka kreasikan dengan berbagai macam jenis karbo seperti waffle, burger bun dan white toast. Dari ketiga ini yang gue suka tuh si waffle nya! Sesungguhnya gue bukan pecinta waffle karena suka eneg sama rasa tepung gitu, tapi yang ini beda, waffle nya gak bau tepung sama sekali jadi gak bikin eneg. Terus maple syrup nya juga perfect banget sama wafflenya. Ternyata memadukan waffle dan fried chickennya mereka tuh bener-bener great idea.
Untuk yang waffle ini ada 2 menu yaitu waffle fried chicken dan waffle sandwich. Bedanya dipenyajiannya aja sih sama tambahan telur di dalamnya. Porsinya sungguh besar dan gue yakin gak bisa habisin sendiri lol jadi gue saranin buat cewek-cewek untuk sharing.

Kemarin gue juga cobain platter nya gitu yang isinya berbagai bentuk french fries, lalu ada chicken tender dan pickle fries. Pickle fries nya enakkkk. Dibalut tepung dan digoreng gitu, pickle nya enak, tepung bumbunya jugaa!
French fries disini juga enak, well seasoned dan teksturnya pas!

Foto lainnya:

Foto Makanan di The Buffalo
Foto Makanan di The Buffalo
Foto Makanan di The Buffalo
Foto Interior di The Buffalo
Foto Interior di The Buffalo
Foto Interior di The Buffalo
Foto Interior di The Buffalo
Foto Makanan di The Buffalo

Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000

Makasih Infonya!
1 pembaca berterima kasih.

Informasi

The Buffalo

(Barat)

Jl. Cikajang No. 41, Senopati, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan


Rata-rata: 3.9
Rasa:4.1
Suasana:3.7
Harga:3.8
Pelayanan:3.8
Kebersihan:4.0

Reviewer:

Foto Profil Yuli || IG: @franzeskayuli

Alfa 2020

711 Review

368 Makasih